[Half Time] Liverpool Sementara Unggul Dua Gol Atas Norwich

Dua gol Liverpool ke gawang Norwich dalam 45 menit pertama masing-masing dicetak Raheem Sterling dan Luis Suarez.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 20 Apr 2014, 18:50 WIB
Raheem Sterling (Carl Court / AFP)

Liputan6.com, Norwich: Liverpool untuk sementara unggul dua gol atas Norwich City dalam 45 menit pertama lanjutan Liga Premier Inggris di Carrow Road, Minggu  (20/4/2014) malam. Dua gol Liverpool masing-masing dicetak Raheem Sterling dan Luis Suarez.

Meski bermain tandang, Liverpool berinisiatif bermain lebih menyerang. Absennya striker Daniel Sturridge membuat manajer Brendan Rodgers memainkan Philippe Coutinho di lini serang menemani Suarez dan Sterling.

Baru empat menit berjalan, Sterling sudah membuka keunggulan Liverpool. Diawali pergerakan Coutinho di sisi kanan pertahanan tuan rumah, pemain asal Brasil itu menyodorkan umpan kepada Sterling yang berdiri di luar kotak penalti. Dengan sekali dorong, Sterling melepaskan tembakan keras ke pojok kanan gawang yang tak bisa dijangkau kiper John Ruddy. Skor 1-0.

Tujuh menit kemudian, Suarez menggandakan keunggulan Liverpool. Umpan Jon Allen kepada Sterling dilanjutkan dengan masuk ke sisi kanan pertahanan Norwich. Sterling lalu melepaskan mendatar ke mulut gawang yang dengan mudah disepak Suarez untuk menaklukkan kiper Ruddy. 2-0 untuk The Reds.

Tertinggal dua gol, Norwich mulai mencoba bermain lebih menyerang. Namun, serangan yang dibangun Robert Snodgras, Jonny Howson, dan Gary Hooper masih mampu dihalau lini belakang Liverpool yang dikomandoi Martin Skrtel. Hingga turun minum, skor tetap 2-0.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya