`Guardiola Pelatih yang Unik`

The Bavarians kini kokoh menghuni peringkat pertama dengan 71 poin.

oleh Antonius Hermanto diperbarui 20 Mar 2014, 18:23 WIB
Claudio Pizarro (AFP/ Odd Andersen)

Liputan6.com, Muenchen: Penyerang veteran Bayern Muenchen, Claudio Pizarro memuji kualitas kepelatihan dari Pep Guardiola. Menurut penyerang berusia 35 tahun ini, Guardiola mampu membawa hasil baik bagi The Bavarians sejak kedatangannya.

"Pemahamannya mengenai sepakbola, cara dia menganalisis lawan dan cara dia menyiapkan kami untuk pertandingan. Bagaimana cara ia bekerja selalu unik," sebutnya pada laman resmi klub (20/3).

Guardiola adalah salah satu pelatih tersukses Barcelona di era kepelatihannya. Ia melatih Barca pada musim 2008 hingga 2012 lalu.

Bersama Blaugrana, pelatih asal Spanyol ini telah menyumbangkan tiga gelar Primera Division, dua gelar Copa del Rey dan dua gelar Liga Champions Eropa.

"Saya tahu ia memenangi banyak gelar di Barcelona dan saya sudah mendegar tentangnya sebelum ia datang. Sekarang kami bekerja sama dan kami mengerti mengapa dirinya disebut pelatih hebat."

Sejak ditangani Guardiola, The Bavarians kini kokoh menghuni peringkat pertama dengan 71 poin. Angka ini ternilai jauh dengan selisih poin sang runner up, Borussia Dortmund yang baru mengemas 48 poin.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya