Sukses

Tanpa Bonek, Persebaya Bakal Manfaatkan Suporter Persela

Persebaya menghadapi Persela dalam lanjutan Liga 1.

Liputan6.com, Jakarta - Kekuatan Persebaya Surabaya sedikit melemah saat bertandang ke markas Persela Lamonga di Stadion Surajaya, Jumat (30/3/2018). Tim berjuluk Bajul Ijo ini dipastikan tanpa dukungan pemain ke-12 alias suporter setia bonek.

Pihak tuan rumah tidak memberikan kuota tiket untuk militan Persebaya tersebut. Alasannya, kapasitas stadion tidak mencukupi guna menampung dua kelompok suporter yang berbeda.

Kehilangan Bonek pada partai away dengan jarak yang begitu dekat tidak terlalu melemahkan kekuatan Persebaya. Bajul Ijo jsutru ingin memanfaatkan dukungan suporter tuan rumah, LA Mania, untuk meningkatkan daya juang pemain di atas lapangan

“Tidak, kami profesional. Bisa ada suporter (bonek), atau tidak. Tapi laga tetap disaksikan Persela dan kami bisa manfaatkan itu,” ujar pelatih Persebaya, Angel Alfredo Vera dinukil laman resmi klub.

Duel Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak ini juga terbalut dengan sebutan Derby Jawa Timur (Jatim). Kedua klub dipastikan bakal bermain habis-habisan demi menjaga harga diri.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Debut David da Silva

Ada kemungkinan partai melawan Persela akan menjadi debut David Aparecido da Silva bersama Persebaya. Penampilan perdana striker asal Brasil tersebut bersama Bajul Ijo kala menghadapi Perseru Serui terpaksa tertunda lantaran kondisinya yang masih belum ideal untuk diturunkan.

Vera mengakui kans Da Silva untuk kali pertama berseragam Persebaya terbuka lebar. Ditambah, Bajul Ijo membutuhkan daya gedor tambahan di lini depan setelah hanya mencetak satu gol ke gawang Perseru.

“Dia (Da Silva) sudah berlatih bersama tim. Dan dia mungkin bisa bermain,” kata mantan arsitek Persipura Jayapura ini.

3 dari 3 halaman

Perkiraan pemain

Persela (4-3-3): Dwi Kuswanto; Birrul Walidain, Wallace Costa Alves, Arif Satriya, Samsul Arifin; Shohei Matsunaga, Syahroni, Diego Assis; Saddil Ramdani, Loris Arnaud, Fahmi Al Ayyubi

Pelatih: Aji Santoso

Persebaya (4-3-3): Alfonsius Kelvan; Abu Rizal Maulana, Otavio Dutra, Fandry Imbiri, Ruben Sanadi; Misbakus Solikin, Rendi Irwan, Robertino Pugliara; Oktafianus Fernando, Rishadi Fauzi, Feri Pahabol

Pelatih: Alfredo Vera

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.