Sukses

Ingat, Valve Bakal Matikan Steam di Windows 7 dan 8 pada 1 Januari 2024

Ingat, Valve bakal setop dukungan Steam di Windows 7, Windows 8, dan Windows 8.1 pada 1 Januari 2024, ini alasannya.

Liputan6.com, Jakarta - Buat gamer pengguna platform Steam dan masih memakai Windows versi lawas harus bersiap-siap untuk melakukan update sistem operasi perangkatnya.

Pasalnya, Valve awal tahun 2023 telah mengingatkan, per 1 Januari 2024, mereka akan menghentikan dukungan Steam di Windows 7, Windows 8, dan Windows 8.1. Ini berarti, kematian Steam Client di sistem operasi lawas ini tinggal menghitung hari.

Mengutip situs resminya, Jumat (29/12/2023), setelah tanggal tersebut, Steam Client tidak akan bisa dijalankan di tiga versi Windows tersebut.

Untuk terus menggunakan Steam dan game atau produk yang kamu beli di Steam, pengguna harus memperbarui Windows-nya ke versi yang lebih baru.

Valve pun mendorong semua pengguna Steam di Windows 7, Windows 8, atau Windows 8.1, segera memperbarui OS-nya ke versi yang lebih baru.

Perubahan ini, Valve menjelaskan, dilakukan karena fitur inti Steam bergantung pada versi yang tersemat di Google Chrome, yang tidak bisa berfungsi di Windows versi lama.

Selain itu, versi Steam yang akan datang membutuhkan fitur Windows dan pembaruan keamanan yang hanya ada di Windows 10 atau lebih tinggi.

Valve juga menambahkan, Microsoft bakal mengakhiri pembaruan keamanan dan dukungan teknis untuk Windows 7 pada Januari 2020 dan untuk Windows 8.1 pada Januari 2023.

"Komputer yang menjalankan OS tersebut, saat disambungkan ke internet, akan rentan terhadap malware baru dan program pencari kelemahan OS lain yang tidak akan tertangkap," tulis perusahaan.

"Malware tersebut bisa mengakibatkan PC, Steam, dan game berkinerja buruk atau crash. Malware tersebut juga bisa digunakan untuk mencuri kredensial akun Steam-mu dan layanan lainnya,"ujar Valve.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Steam Gelar Winter Sale 2023

Steam sendiri baru saja menggelar Winter Sale 2023, yang dimulai pada 22 Desember 2023 jam 01.00 WIB.

Momen Steam sale ini dapat menjadi momen tepat untuk menambah koleksi game baru atau lawas yang sudah menjadi incaran. Event ini akan digelar mulai 22 Desember 2023 hingga 5 Januari 2024 mendatang.

Seperti Steam sale setiap tahunnya, gamer PC Windows dapat membeli berbagai judul game baru hingga lawas buatan studio terkenal atau indie dengan harga diskon.

Biasanya, Valve memberikan kesempatan kepada gamer untuk bisa mendapatkan sejumlah game menarik dengan potongan harga mulai dari 10 persen hingga 90 persen.

Bersamaan dengan Winter Sale 2023, Steam juga membuka masa voting untuk pengguna memilih game-game terbaik di ajang penghargaan yang mereka buat, The Steam Awards 2023.

Menariknya, satu game baru yang digarap developer asal Indonesia, Coral Island, masuk ke dalam salah satu nominasi Steam Awards tahun ini.

3 dari 4 halaman

Game Coral Island Masuk Nominasi The Steam Awards 2023

Di sini, Coral Island masuk nominasi untuk Sit Back and Relax Award, bersaing dengan sejumlah judul yaitu Cities Skylines 2, Train Sim World 4, Dave the Diver, dan Potion Craft.

Mengutip keterangan di laman Steam, Sabtu (22/12/2023), Sit Back and Relax Award adalah penghargaan buat game yang "Begitu tentram, menenangkan, dan melenyapkan segala kekhawatiranmu."

Sementara, Baldur's Gate 3 kembali dimasukkan sebagai nominasi Game of the Year Award 2023, kali ini oleh platform milik Valve tersebut, bersaing dengan sejumlah judul lainnya seperti Hogwarts Legacy, EA Sports FC 24, Resident Evil 4, serta Lethal Company.

Pengguna Steam bisa melakukan voting mulai 21 Desember 2023 pukul 10.00 Waktu Pasifik sampai 2 Januari 2024 pukul 10.00 Waktu Pasifik, atau 22 Desember 2023 sampai 3 Januari jam 01.00 WIB.

4 dari 4 halaman

Daftar Nominasi Steam Awards 2023

Berikut ini daftar game yang masuk ke dalam nominasi Steam Awards 2023:

Game of the Year Award

  • Baldur's Gate 3
  • Hogwarts Legacy
  • EA Sports FC 24
  • Resident Evil 4
  • Lethal Company

VR Game of the Year Award

  • F1 23
  • Gorilla Tag
  • I Expect You to Die 3
  • Ghosts of Tabor
  • Labyrinthine

Labour of Love Award

  • Apex Legends
  • Dota 2
  • Rust
  • Red Dead Redemption 2
  • Deep Rock Galactic

Best Game on Steam Deck Award

  • Hogwarts Legacy
  • Diablo 4
  • Brotato
  • Dredge
  • The Outlast Trials

Better With Friends Award

  • Sons of the Forest
  • Warhammer 40,000: Darktide
  • Party Animals
  • Lethal Company
  • Sunkenland

Outstanding Visual Style Award

  • Cocoon
  • High on Life
  • Atomic Heart
  • Darkest Dungeon
  • Inward

Most Innovative Gameplay Award

  • Starfield
  • Shadows of Doubt
  • Remnant 2
  • Your Only Move is Hustle
  • Contraband Police

Best Game You Suck At Award

  • EA Sports FC 24
  • Overwatch 2
  • Street Fighter 6
  • Lords of the Fallen
  • Sifu

Best Soundtrack Award

  • Hi-Fi Rush
  • The Last of Us Part 1
  • Persona 5 Tactica
  • Chants of Sennaar
  • Pizza Tower

Outstanding Rich Story Award

  • Baldur's Gate 3
  • Lies of P
  • Star Wars Jedi Survivor
  • Resident Evil 4
  • Love is All Around

Sit Back and Relax Award

  • Cities Skylines 2
  • Train Sim World 4
  • Coral Island
  • Dave the Diver
  • Potion Craft

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.