Sukses

Mau Cek Kondisi Sinyal di HP Android dan iPhone? Simak Langkah-Langkahnya Berikut Ini

Kekuatan sinyal ponsel sangat penting untuk memastikan kualitas panggilan dan kecepatan internet yang baik.

Liputan6.com, Jakarta - Kekuatan sinyal ponsel sangat penting untuk memastikan kualitas panggilan dan kecepatan internet yang baik. Namun, tidak jarang kita mengalami situasi sinyal ponsel lemah, sehingga mengganggu beberapa aktivitas yang membutuhkan koneksi internet.

Secara umum, kita akan menilai kekuatan sinyal HP saat ini melalui logo sinyal di pojok kanan atas ponsel. Namun nyatanya, metode penilaian ini kurang akurat.

Mengutip dari Gizchina, Selasa (29/11/2023), Tekno Liputan6.com akan membagikan metode lain untuk memeriksa kekuatan sinyal ponsel, baik di HP Android maupun iPhone. 

Namun, sebelumnya, perlu dipahami dulu kalau kekuatan sinyal ponsel baik HP Android dan iPhone diukur dalam desibel miliwatt (dBm). Untuk diketahui, dBm yang lebih rendah menunjukkan sinyal yang lebih kuat. 

Berikut Panduan Umum untuk Menafsirkan Pembacaan dBm:

  • Hampir tidak ada kekuatan sinyal: -110 dBm
  • Kekuatan sinyal buruk: -85 dBm hingga -100 dBm
  • Kekuatan sinyal bagus: -65 dBm hingga -84 dBm.

Setelah memahaminya, kita bisa memeriksa kekuatan sinyal dengan cara berikut ini.

Cara Cek Kekuatan Sinyal di iPhone

1. Buka menu Call atau Panggilan di iPhone, dan masukkan *3001#12345#* di tombol panggilan. 

2. Kemudian klik tombol panggilan untuk melihat data terkait sinyal telepon.

3. Harap diperhatikan untuk versi ponsel yang berbeda, konten menu di sini akan berbeda. Sistem juga memerlukan waktu beberapa saat untuk menanyakan data. 

4. Setelah beberapa saat, menu lainnya akan muncul.

  • Klik [NR Rach Attempt] di bawah [5G] untuk melihat nilai kekuatan sinyal 5G.
  • Klik [Rach Attempt] di bawah [4G] untuk melihat nilai kekuatan sinyal 4G.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Cek Kekuatan Sinyal pada HP Android

Perlu diingat bahwa berbagai merek ponsel Android memiliki cara berbeda untuk memeriksa kekuatan sinyal. Pada tips kali ini, sebagai contohnya adalah dengan HP Xiaomi (MIUI 14).

  • Buka Pengaturan (Settings).
  • Pilih Perangkat Saya (My Device).
  • Semua Parameter dan Informasi (All Parameters and Information).
  • Informasi Status (Status Information).
  • Status Kartu SIM, pilih  Slot Kartu SIM 1 atau Slot Kartu SIM 2.
  • Kemudian dapat dilihat kekuatan sinyal secara real-time

Dengan memahami dan mengukur kekuatan sinyal ponsel secara akurat, pengguna dapat mengidentifikasi area dengan sinyal lemah dan mengambil langkah yang diperlukan untuk meningkatkan konektivitas.

Jika kualitas sinyal jaringan buruk sering terjadi, pengguna dapat menghubungi nomor layanan pelanggan operator untuk menyampaikan keluhan. 

3 dari 5 halaman

Cara Atasi Jaringan WiFi yang Tak Bisa Terhubung ke HP Android

Di samping itu, koneksi WiFi yang berulang kali terputus dari perangkat Android tentu saja sangat mengganggu aktivitas dan kenyamanan saat menjelajahi internet.

Ada beberapa alasan mengapa koneksi WiFi sering terputus. Mengutip onlinetechtips, Kamis (14/9/2023), contoh permasalahannya seperti kesalahan acak pada antarmuka WiFi, pengaturan jaringan yang 'bertabrakan', atau setup router yang salah.

Berikut ini Tekno Liputan6.com rangkum cara-cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi permasalahan ini.

1. Nyalakan HP, kemudian matikan mode pesawat

Cara ini paling sederhana dan tercepat yang bisa kamu lakukan. Dengan menyalakan dan kemudian mematikan kembali mode pesawat di HP Android kamu, bisa membuat koneksi WiFi terhubung kembali.

2. Periksa kekuatan sinyal WiFi

Untuk memeriksa kekuatan sinyal, kamu bisa melihat garis sinyal yang tertera di layar HP kamu. Atau, kamu juga bisa mengeceknya dengan klik nama jaringan WiFi.

Perlu diketahui pula, kekuatan sinyal WiFi akan lebih baik dan kuat jika kamu berada dekat dengan router.

3. Lupakan dan tambahkan kembali jaringan 

Untuk melakukan cara ini, kamu perlu masuk ke Pengaturan. Ketuk Network & internet kemudian pilih Internet. Selanjutnya ketuk ikon roda gigi di sebelah nama jaringan kamu dan klik Forget.

Selanjutnya, tambahkan kembali jaringan WiFi kamu. Masukkan kata sandi dan ketuk Connect.

 

4 dari 5 halaman

Cara Share Password WiFi dari iPhone ke Perangkat Apple Lain

Selain itu, ada cara mudah untuk memindai password WiFi dari iPhone ke perangkat Apple lainnya. Bagaimana caranya? Berikut tipsnya dikutip dari laman dukungan Apple, Selasa (29/8/2023):

  • Sebelum mulai, pastikan kedua perangkat menggunakan versi terbaru dari iOS, iPadOS, atau MacOS High Sierra atau yang lebih baru.
  • Pada kedua perangkat, nyalakan WiFi dan Bluetooth. Jika salah satu perangkat mengaktifkan Personal Hotspot, matikan dulu.
  • Signin ke iCloud dengan Apple ID kamu, lalu pastikan alamat email yang kamu gunakan untuk Apple ID tersimpan di kontak milik perangkat lain tersebut. Pastikan email perangkat lain itu tersimpan di Contacts perangkat iPhone kamu.
  • Pastikan perangkat Apple lainnya terhubung dalam jangkauan, baik itu Bluetooth atau WiFi.

Selanjutnya, cara Berbagi Password WiFi:

  • Pastikan perangkat kamu (iPhone yang dipakai untuk berbagi password) tak terkunci dan terhubung ke jaringan WiFi.
  • Pilih jaringan WiFi pada perangkat yang ingin dihubungkan.
  • Pada perangkat kamu, ketuk Share Password lalu ketuk Done.
5 dari 5 halaman

Infografis : Musim Semi Internet

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini