Sukses

Apple Konfirmasi HomePod Juga Kebagian Fitur Lossless Audio

Apple sebut perangkat HomePod dan HomePod Mini milik mereka akan mendapatkan dukungan fitur lossless audio setelah update software yang akan hadir.

Liputan6.com, Jakarta - Apple beberapa waktu lalu mengumumkan kehadiran fitur baru di Apple Music, yakni lossless audio. Fitur itu kini dijanjikan juga akan menyambangi perangkat HomePod dan HomePod Mini.

Fitur itu akan mampu diakses pengguna kedua perangkat terebut setelah melakukan update software yang akan datang, seperti dikutip dari The Verge, Senin (24/5/2021).

Kendati demikian, Apple belum memberikan detail lebih lanjut mengenai kapan akan memberikan update software bagi HomePod dan HomePod Mini.

Disebutkan, Apple TV 4K hanya akan mendukung lossless audio standar ketika file Apple Lossless Audio Codec (ALAC) tersedia pada Juni 2021 mendatang.

Apple mengatakan bahwa dalam banyak kasus, tingkat ‘Hi-Res Lossless’ akan membutuhkan perangkat eksternal seperti USB DAC.

Terkait Advance Audio Coding (AAC), Apple diklaim formatnya telah menjadi "hampir tidak dapat dibedakan dari rekaman studio asli" karena metode pengkodean telah berkembang.

Sebagai informasi, Apple menghadirkan fitur lossless audio yang eksklusif untuk layanan Apple Music. Kemudian, perusahaan akan menawarkan sekitar 20 juta lagu di Apple Music dengan kualitas terbaik saat peluncuran pada Juni 2021. Dan diprediksi akan mencapai total 75 juta lagu dengan kualitas yang sama di akhir 2021.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Apple Music Tawarkan Fitur Lossless Audio dan Dolby Atmos

Apple akhirnya mengumumkan kehadiran fitur baru untuk layanan Apple Music. Seperti diprediksi sebelumnya, fitur baru tersebut adalah dukungan lossless audio dan Dolby Atmos.

Dikutip dari GSM Arena, Selasa (18/5/2021), kedua fitur ini akan tersedia untuk seluruh pelanggan Apple Music mulai Juni 2021 dan tidak ada biaya tambahan yang dibebankan.

Adapun codec yang digunakan Apple dalam fitur ini adalah APAC (Apple Losslees Audio Codec). Apple memastikan layanan ini akan tersedia untuk seluruh trek yang ada di Apple Music dan dapat dimainkan di perangkat Apple sendiri maupun perangkat lain.

Menurut Apple, lossless audio yang dihadirkan di layanan Apple Music akan dimulai dengan 16-bit 44,1kHz hingga 24-bit 48kHz, tergantung dengan trek yang dimainkan.

 

3 dari 3 halaman

Format Audio Dolby Atmos

Sementara untuk format audio Dolby Atmos yang dikenal dengan nama Spatial Audio, Apple mengatakan fitur ini belum mendukung seluruh trek di Apple Music. Namun sudah ada sekitar ribuan trek yang mendukung fitur ini dan akan ditambahkan secara berkala.

Nantinya, trek yang mendukung Dolby Atmos akan secara otomatis diputar dengan mode Spatial Mode pada AirPods dan headphone Beats dengan chip H1 atau W1. Trek ini juga mendukung built-in speaker di iPhone, iPad, dan Mac model terbaru.

Kendati demikian, belum dapat dipastikan apakah fitur Dolby Atmos ini akan tersedia untuk seluruh pelanggan Apple Music atau yang hanya menggunakan perangkat Apple. Sebab, sejumlah perangkat Android juga sudah mendukung kemampuan tersebut.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini