Sukses

Marion Jola Meluncur ke Kota Kembang untuk Dukung Para Peserta Indonesian Idol Musim Baru

Marion Jola, membeberkan tips and trick kepada para peserta yang sedang mengikuti audisi musim terbaru ajang pencarian berbakat ternama di Tanah Air bernama Indonesian Idol ini.

Liputan6.com, Jakarta Audisi ajang pencarian bakat berjudul Indonesian Idol season XIII, telah digelar di 10 kota besar termasuk Bandung. Sebelumnya, acara ini digelar di Kota Medan dari tanggal 13 – 15 September 2024.

Sejumlah calon peserta yang bertalenta dan berbakat terbilang mumpuni untuk tampil di babak berikutnya. Audisi ini diketahui menarik perhatian banyak masyarakat Kota Kembang yang antusias.

Kali ini audisi hadir di Kota Kembang alias Bandung, untuk mencari bakat dari talenta–talenta tarik suara terbaik yang tentunya akan menjadi kesempatan untuk para peserta menunjukan kemampuan terbaik yang mereka miliki untuk meraih impian menjadi juara.

Rangkaian audisi di Kota Bandung dimulai dengan Pemanasan Audisi yang digelar pada Jumat, tanggal 27 September 2024 di Summarecon Mall Bandung yang dimeriahkan oleh Marion Jola, alumni Indonesian Idol season IX. Ada juga tips and trick yang diberikan Marion Jola dalam mengikuti audisi ini.

 

2 dari 4 halaman

Rangkaian Selanjutnya

Rangkaian Audisi Indonesian Idol season XIII 2024 selanjutnya akan diselenggarakan pada tanggal 28–29 September 2024 bertempat di Universitas Widyatama Bandung.

Acara ini dijanjikan bakal makin meriah dan menjadi kesempatan emas para peserta untuk menunjukan bakatnya dan mendapatkan peluang untuk melaju ke tahap berikutnya.

 

3 dari 4 halaman

Daya Tarik

Salah satu yang menjadi daya tarik utama dari audisi ini memang kehadiran alumni Indonesian Idol. Sebelumnya, ada Judika yang tampil di acara pemanasan audisi kota Medan. Kehadirannya menambahkan kemeriahan acara sembari diselingi tips dan trick dan inspiratif kepada para peserta.

Antusiasme masyarakat Medan juga terlihat saat audisi yang diselenggarakan selama 2 hari. Lebih dari 3.500 peserta mengikuti audisi ini dan beberapa peserta yang lolos akan kembali mengikuti audisi bersama para juri Indonesian Idol XIII di Jakarta.

 

4 dari 4 halaman

Ribuan Orang Mendaftar 

Hingga saat ini, jumlah pendaftar audisi Bandung yang telah mencapai ribuan orang dan menjadi saat yang tepat untuk menyalurkan bakat dan mimpi.

Ajang Indonesian Idol XIII dalam waktu dekat akan mengudara di salah satu televisi swasta Tanah Air.

Video Terkini