Sukses

Film Single Raditya Dika Rilis 17 Desember 2015

Selain Raditya Dika, film Single juga dibintangi Annisa Rawles, Chandra Liow, Babe Cabita, Pandji Pragiwaksono, Elvira Devinamira dll.

Liputan6.com, Jakarta Film terbaru sutradara dan komika Raditya Dika yang berjudul Single sudah selesai diproduksi. Soraya Intercine Films selaku rumah produksi film bergenre komedi itu dipastikan tayang akhir tahun ini.

Salah satu adegan di film Single

"Film Single dirilis di bioskop mulai 17 Desember 2015," ucap Raditya Dika saat ditemui di sela-sela jumpa pers film Single di kantor Soraya Intercine Films, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (9/11/2015).

Raditya Dika mencoba untuk menampilkan sesuatu yang baru dalam film yang mengambil lokasi syuting di Jakarta dan Bali tersebut. "Karena saya tertantang untuk bikin film komedi yang memang ceritanya kekinian banget," tutur sutradara film'Marmut Merah Jambu ini.

Poster film Single

Dalam film Single, Raditya Dika menggandeng sejumlah aktor seperti Annisa Rawles, Chandra Liow, Babe Cabita, Pandji Pragiwaksono, Elvira Devinamira dan Frederik Alexander.

"Mudah-mudahan sisi komedi yang ada di film ini jadi hiburan akhir tahun yang spesial untuk penonton," harap Raditya Dika. (Gie/fei)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini