Sukses

Profil Barito Pacific, Perusahaan Petrokimia dan Energi Milik Orang Terkaya Indonesia Prajogo Pangestu

PT Barito Pacific Tbk (BRPT) mencatat kapitalisasi pasar Rp 79,2 triliun. Adapun Barito Pacific menjadi salah satu perusahaan milik orang terkaya Indonesia Prajogo Pangestu.

Liputan6.com, Jakarta - PT Barito Pacific Tbk (BRPT) didirikan oleh orang terkaya Indonesia, Prajogo Pangestu pada 1979. Perusahaan ini bergerak di industri kehutanan, petrokimia dan properti, perkebunan.

Selain itu, Barito Pacific juga akan mengembangkan sejumlah lini usaha di antaranya tambang dan energi ke dalam sebuah perusahaan sumber daya yang terdiversifikasi. 

Kapitalisasi Pasar

Berdasarkan kapitalisasi pasar Bursa Efek Indonesia (BEI), per 13 Februari 2023, kapitalisasi pasar saham BRPT mencapai Rp 79,22 triliun. Melansir dari berbagai sumber, Selasa (14/2/2023), awalnya perusahaan tersebut bernama PT Bumi Raya Pura Mas Kalimantan yang dikenal sebagai perusahaan pengolah hasil hutan yang terintegrasi. 

Barito Pacific mencatatkan saham di Bursa Efek Jakarta dan Bursa Efek Surabaya (sekarang Bursa Efek Indonesia) dengan nama PT Barito Pacific Timber Tbk pada 1993. 

Namun, perusahaan tidak menggunakan nama "Timber" lagi pada 2007 dan menjadi PT Barito Pacific Tbk. Hal itu dilakukan untuk merefleksikan diversifikasi lini usaha Barito saat ini dan juga pertumbuhannya di masa mendatang.

Sebagaimana diketahui, Barito Pacific hanya memiliki lima pabrik pengolahan yang bersama-sama memproduksi plywood, blockboard, particle board, dan wood working product yang diekspor ke Asia, Eropa dan Amerika pada 1993. 

Akan tetapi, dengan adanya hambatan iklim Indonesia pada 1990-an dan krisis keuangan di Asia membuat perusaahan berhenti memproduksi plywood. Kemudian, perusahaan memperkecil fokusnya dengan hanya memproduksi particle board di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, dan pada saat itu juga melakukan diversifikasi usaha ke bidang industri sumber daya lainnya. 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Akuisisi Chandra Asri

Pada 2007, Perseroan mengakuisisi produsen petrokimia di Indonesia, Chandra Asri. Barito Pacific berhasil menjadi pemegang saham mayoritas pengendali dengan kepemilikan sebanyak 70 persen di Chandra Asri. 

Hal itu dilakukan dalam rangka memenuhi visinya untuk menjadi sebuah perusahaan sumber daya yang terdiversifikasi dan terintegrasi yang dapat tumbuh dan berkembang secara berkesinambungan dalam jangka panjang untuk memberikan nilai tambah kepada pemangku kepentingan. 

Dengan demikian, akuisisi ini menjadi sebuah basis yang strategis untuk melakukan pengembangan bisnis migas dan memberikan peluang untuk turut memiliki andil di dalam sektor usaha sumber daya energi lainnya di masa mendatang. 

Tak hanya itu, Perseroan juga berhasil melakukan akuisisi PT Tri Polyta Indonesia Tbk pada Juni 2008. Tri Polyta Indonesia merupakan produsen polypropylene yang bahan bakunya dipasok dari Chandra Asri. 

Adapun berdasarkan data Forbes Indonesia, Prajogo Pangestu masuk jajaran orang terkaya Indonesia. Ia berada di posisi tujuh di antara 50 orang terkaya Indonesia. Prajogo Pangestu catat kekayaan USD 5,1 miliar yang berasal dari usaha petrokimia.

3 dari 4 halaman

Barito Pacific Tambah Kepemilikan 3 Aset Geothermal

Sebelumnya, Barito Pacific menambah kepemilikannya atas aset operasional geothermal Wayang Windu, Salak dan Darajat dengan melakukan serangkaian transaksi yaitu pembelian 30 persen efektif kepemilikan saham di Star Energy Geothermal Pte. Ltd. (SEGPL),  dan pembelian 30,25 persen saham di Star Phoenix Geothermal JV B.V. (SPG), keduanya selesai dilakukan pada  Desember 2022. 

Rangkaian transaksi pembelian ini dilakukan oleh Star Energy Group Holdings Pte. Ltd. (SEGHPL) yang merupakan anak usaha Barito Pacific di unit usaha geothermal Star Energy Group.

Dengan rampungnya transaksi ini, kepemilikan efektif Barito Pacific atas aset operasional Wayang Windu meningkat dari 40 persen menjadi 60 persen serta kepemilikan efektif atas aset operasional Salak dan Darajat meningkat dari 34,5 persen menjadi 50,7 persen.

“Penambahan kepemilikan ini sejalan dengan fokus kami pada sektor energi baru terbarukan yang merupakan bagian dari langkah kami untuk mendukung Indonesia mencapai tujuan net zero emission serta semakin mengukuhkan Barito Pacific sebagai salah satu perusahaan energi terdepan di Indonesia," kata Presiden Direktur PT Barito Pacific Tbk. Agus Salim Pangestu dalam keterangan tertulis di Jakarta, Senin (2/1/2023).

 

4 dari 4 halaman

Investasi di Sektor Energi Terbarukan

Melalui investasinya di SEGPL dan SPG, Barito Pacific memiliki efektif kepemilikan di Star Energy Geothermal (Wayang Windu) Ltd. (SEGWW) dan Star Energy Geothermal (Salak – Darajat) B.V. (SEGSD). SEGWW memiliki dan mengoperasikan PLTG Wayang Windu dengan total kapasitas terpasang 227MW berlokasi di kabupaten Bandung, Jawa Barat.

SEGSD memiliki dan mengoperasikan PLTG Salak dan Darajat dengan total kapasitas terpasang 377MW dan 271MW berlokasi di kabupaten Sukabumi dan kabupaten Garut, Jawa Barat.

Sebagai latar belakang, Barito Pacific menjalankan investasi di sektor energi baru terbarukan melalui PT Barito Renewables yang memiliki 100 persen saham di SEGHPL. 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.