Sukses

Ini Harga 20 Portofolio Saham yang Digenggam Asabri

Ada 20 saham yang digenggam Asabri. Sejumlah saham yang digenggam itu berpotensi terdepak dari bursa.

Liputan6.com, Jakarta - Kasus dugaan korupsi pengelolaan keuangan dan dana investasi PT Asuransi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (ASABRI) menghadapi babak baru. Hal ini seiring Kejaksaaan Agung (Kejagung) menetapkan delapan tersangka dalam kasus Asabri.

Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung Leonard Eben Ezer Simanjuntak menuturkan, kasus dugaan korupsi dalam pengelolaan keuangan dan dana investasi oleh PT Asabri ini merugikan negara sebesar Rp 23,7 triliun.

PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (BEI) merilis kepemilikan efek di atas 5 persen yang tercatat hingga 1 Februari 2021. Dari data yang dihimpun Liputan6.com, ada 20 saham yang digenggam Asabri.

Berikut harga saham yang digenggam Asabri:

1.PT Armidian Karyatama Tbk (ARMY)

Harga saham ARMY terakhir di posisi Rp 50. Selain itu, saham ARMY juga berpotensi delisting atau penghapusan pencatatan. Pada 2 Desember 2020, Bursa Efek Indonesia (BEI) mengingatkan potensi delisting saham ARMY. Saham ARMY telah disuspensi selama 12 bulan. Masa suspensi akan mencapai 24 bulan pada 2 Desember 2021.

2.PT Asuransi Jasa Tania Tbk (ASJT)

Saham ASJT naik tipis 0,96 persen ke posisi Rp 210 per saham pada Jumat, 5 Februari 2021.

3.PT Bank Neo Commerce Tbk (BBYB)

Saham BBYB naik 1,85 persen ke posisi Rp 330 per saham pada Jumat, 5 Februari 2021.

4.PT Bumi Teknokultura Unggul Tbk (BTEK)

Saham BTEK ditransaksikan terakhir di posisi Rp 50.

5.PT Alfa Energi Investama Tbk (FIRE)

Saham FIRE melemah 5,88 persen ke posisi Rp 480 per saham.

6. PT Hartadinata Abadi Tbk (HRTA)

Saham HRTA naik 6,42 persen ke posisi Rp 232 per saham pada Jumat,  5 Februari 2021.

7. PT Island Concepts Indonesia Tbk (ICON)

Saham ICON naik 4,55 persen ke posisi Rp 69 pada Jumat, 5 Februari 2021.

8.PT Inti Agri Resources Tbk (IIKP)

Saham IIKP ditransaksikan Rp 50. Saham IIKP pun berpotensi terdepak dari BEI. Pada 22 Januari 2021, BEI menyampaikan saham IIKP telah disuspensi selama 12 bulan. Masa suspensi akan mencapai 24 bulan pada 23 Januari 2022.

9.PT Indofarma Tbk (INAF)

Saham INAF naik 1,99 persen ke posisi Rp 3.070 per saham pada perdagangan saham Jumat, 5 Februari 2021.

10. PT Sanurhasta Mitra Tbk (MINA)

Saham MINA ditransaksikan di posisi harga Rp 50.

 

Ikuti cerita dalam foto ini https://story.merdeka.com/2303605/volume-5

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Saham MYRX

11.PT Hanson International Tbk (MYRX)

Saham MYRX ditransaksikan di posisi Rp 50. Saham  MYRX telah disuspensi selama 12 bulan. Masa suspensi mencapai 24 bulan pada 16 Januari 2022.

12.PT Pelat Timah Nusantara Tbk (NIKL)

Saham NIKL naik 4,26 persen ke posisi Rp 1.345 per saham.

13. PT Prima Cakrawala Abadi Tbk (PCAR)

Saham PCAR naik 16,07 persen ke posisi Rp 390 per saham pada perdagangan Jumat, 5 Februari 2021.

14.PT Pool Advista Finance Tbk (POLA)

Saham POLA naik 34,34 persen ke posisi Rp 133 per saham pada Jumat, 5 Februari 2021.

15.PT PP Properti Tbk (PPRO)

Saham PPROP naik 1,32 persen ke posisi Rp 77 per saham.

16. PT Sidomulyo Selaras Tbk (SDMU)

Saham SDMU ditransaksikan di posisi Rp 50 per saham pada perdagangan saham Jumat, 5 Februari 2021.

17.PT Pool Advista Indonesia Tbk (POOL)

Saham POOL ditransaksikan dengan harga Rp 50.

18. PT Rimo International Lestari Tbk (RIMO)

Saham RIMO ditransaksikan dengan harga Rp 50

19.PT SMR Utama Tbk (SMRU)

Saham SMRU ditransaksikan dengan harga Rp 50.

20. PT Agung Semesta Sejahtera Tbk (TARA)

Saham TARA ditransaksikan dengan harga Rp 50.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.