Sukses

Taemin SHINee Umumkan Nama Fandom dan Logo untuk Penggemarnya

Selain mengumumkan nama fandom, Taemin juga merilis logo baru untuk nama fandomnya itu. Taemin memilih perpaduan warna putih, kuning, dan hijau untuk logo TAEMate.

Liputan6.com, Yogyakarta - Salah satu member grup Kpop SHINee, Taemin, secara resmi mengumumkan nama fandom dan logo untuk para penggemar solonya. Hal ini ia umumkan melalui media sosial, Rabu (8/5/2024).

Langkah ini sekaligus menjadi gebrakan baru di sepanjang kariernya setelah pindah ke agensi BPM Entertainment. Adapun nama fandom Taemin adalah TAEMate.

Para penggemar menilai, nama fandom tersebut terdengar lucu dan cocok untuk Taemin. Mengutip dari pernyataan resmi, TAEMate merupakan gabungan dari nama sang idol dan kata mate. Secara harfiah, TAEMate berarti sahabat terdekat dan terbaik Taemin.

Selain mengumumkan nama fandom, Taemin SHINee juga merilis logo baru untuk nama fandomnya itu. Taemin memilih perpaduan warna putih, kuning, dan hijau untuk logo TAEMate.

"Nama fan club resmi Taemin terungkap dan informasi rekrutmen fan club," tulis akun X @TAEMIN_BPM.

Adapun untuk recruitment TAEMate akan dibuka mulai 13 Mei hingga 2 Juni 2024. Untuk rincian lebih lanjut akan dirilis kemudian melalui akun media sosial Taemin maupun BPM Entertainment.

Agensi meminta agar para penggemar selalu memberikan banyak cinta dan dukungan kepada Taemin. Lee Tae-min atau yang lebih populer dengan nama Taemin sudah aktif di dunia entertainment sejak usianya belum genap 15 tahun.

Taemin lahir di Seoul, 18 Juni 1993. Ia debut bersama SHINee pada 25 Mei 2008. Posisinya di SHINee adalah sebagai main dancer.

Selain bersama grupnya, Taemin juga aktif dalam kegiatan solo. Pada 2016, ia debut solo dengan album Press It. Baru-baru ini, ia baru saja merilis EP ke-4 bertajuk Guilty. Dirilis pada 30 Oktober 2023, album tersebut sekaligus menjadi album comeback pertamanya setelah selesai menjalani wajib militer (wamil).

Adapun pada 1 April lalu, Taemin resmi menandatangani kontrak individu dengan agensi BPM Entertainment untuk aktivitas solonya. Namun, untuk aktivitas grup bersama SHINee masih berada di bawah naungan agensi SM Entertainment. Taemin akan terus berkarya di industri musik Kpop dengan dukungan penuh para penggemarnya, TAEMate.

 

Penulis: Resla

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini