Sukses

3 Ketum Parpol KIB Berkumpul di Rumah Airlangga Hartarto Malam Ini

Sebagai tuan rumah, Airlangga terlihat mengenakan batik warna kuning. Sementara Zulkifli Hasan dan Mardiono tidak mengenakan pakaian berwarna khas partai.

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, dan Plt Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono menggelar pertemuan malam ini, Kamis (27/4/2023). Ketiga ketum parpol Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) ini berkumpul di rumah Airlangga di Jalan Widya Chandra III, Jakarta Selatan untuk membahas dinamika politik terkini.

Pantauan di lokasi, Mardiono menjadi petinggi parpol yang hadir belakangan di kediaman Airlangga, yakni sekitar pukul 20.30 WIB. Sementara Zulhas tiba lebih awal sekitar 20.00 WIB tanpa menyapa awak media yang sudah menunggu.

Mardiono ketika datang sempat menyapa para awak media. Namun mantan anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) ini belum mau menyebut apa yang akan menjadi pembahasan malam hari ini.

"Nanti ya setelah selesai," ujar Mardiono.

Dalam foto yang diterima merdeka.com, hanya tiga ketua umum Koalisi Indonesia Bersatu yang berkumpul.

Sebagai tuan rumah, Airlangga terlihat mengenakan batik warna kuning. Sementara Zulkifli Hasan dan Mardiono tidak mengenakan pakaian berwarna khas partai.

Dalam foto tersebut, ketiganya terlihat berbincang hangat dengan wajah yang riang. Tidak terlihat tegang seperti hubungan KIB yang dilihat publik karena PPP mendahului Golkar dan PAN mendeklarasikan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (Capres).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Prabowo Dikabarkan Akan Hadir

Sebelumnya, Ketua DPP Golkar Lamhot Sinaga mengatakan, Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto bakal hadir dalam pertemuan KIB.

Tetapi sampai berita ini ditulis, belum terlihat tanda-tanda kehadiran Prabowo di kediaman Airlangga.

Menurut Lamhot, Prabowo hadir sebagai pertemuan lanjutan dengan Airlangga dan politikus senior Golkar Aburizal Bakrie sebelumnya.

"Pak Airlangga, Pak Prabowo sama Pak Ical dilanjutkan hari Kamis ini dengan...cuma yang saya tahu dengan Pak Prabowo dengan Pak Zulhas," kata Lamhot.

Pertemuan Prabowo dan pentolan KIB tentunya akan membahas rencana koalisi besar. Lamhot menduga akan segera deklarasi pasangan calon presiden dalam waktu dekat.

"Kan kita lagi fokus membangun koalisi besar ini, jangan-jangan nanti ini kan deklarasi pasangan calon yang sudah lengkap," ujarnya.

"Kalau tetangga sebelah kan yang dideklarasikan hanya capresnya. Kalau ini kita rencananya dalam waktu dekat yang dideklarasikan langsung pasangan," sambung Lamhot.

Sementara, pertemuan nanti malam disebut PPP tidak akan hadir. Karena PPP dianggap telah keluar dari KIB karena mendeklarasikan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden.

"Ya enggak mungkin ada. PPP kan sudah meninggalkan KIB," kata Lamhot.

 

Reporter: Ahda Bayhaqi

Merdeka.com

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini