Sukses

Ma'ruf Amin: Daerah Rawan Suara Sudah Digarap Serius

Sebelumnya, Dewan Pengarah Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf, Agung Laksono melakukan pertemuan dengan Ma'ruf Amin pekan lalu.

Liputan6.com, Jakarta - Calon wakil presiden Ma'ruf Amin mengatakan, pihaknya sudah menggarap serius daerah-daerah yang dianggap masuk zona merah atau rawan suara dukungan Jokowi-Ma'ruf.

Dia menegaskan, semuanya perlahan-lahan sampai hari pencoblosan akan digarap, baik oleh dia sendiri maupun Jokowi atau timses.

"Ya, satu-per satu dari daerah-daerah yang kita anggap rawan itu sudah kita garap gitu ya, secara serius," kata Ma'ruf di kediamannya, Jakarta, Kamis (31/1/2019).

Sebelumnya, Dewan Pengarah Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf, Agung Laksono melakukan pertemuan dengan Ma'ruf Amin pekan lalu. Dia menegaskan, kehadirannya untuk mematangkan kampanye.

"Baru saja saya dengan Pak Iswara wakil ketua TKD Jawa Barat berbincang dengan Ma'ruf Amin untuk mematangkan dan menyiapkan perjalanan beliau dalam rangka silaturrahim di daerah Jawa Barat, dan Jakarta, khususnya Jakarta Selatan dan Jakarta Timur," ucap Agung.

Dia mengungkapkan, untuk di Jabar akan menyasar di Bekasi, Sukabumi, Pangandaran, Tasikmalaya dan Garut.

"Itu semua daerah yang memang perlu di dalam agenda beliau juga sudah dirancang sejak lama. Mencari waktu yang terbaik sehingga bisa kemudian tentu bermanfaat bagi masyarakat, dan juga beliau sebagai salah satu calon bersama dengan Pak Jokowi," jelas Agung.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.