Sukses

Harga Nyaris Rp 1 Miliar, Intip Spesifikasi Lengkap All New Honda Accord RS e: HEV

All new Honda Accord RS e: HEV sudah meluncur di Indonesia, dengan pembaharuan eksterior, interior, dan juga spesifikasi teknis lainnya

Liputan6.com, Jakarta - All new Honda Accord RS e: HEV sudah meluncur di Indonesia, dengan pembaruan eksterior, interior, dan juga spesifikasi teknis lainnya. Harga untuk model yang sudah dipamerkan di ajang GIIAS 2023 ini, terbilang cukup mahal, hampir Rp 1 miliar atau tepatnya Rp 959,9 juta on the road (OTR) Jakarta.

All new Honda Accord RS e: HEV generasi terbaru ini, memiliki teknologi konektivitas Honda Connect serta berbagai fitur canggih untuk kenyamanan dan keamanan berkendara.

Sedan andalan pabrikan asal Jepang ini, tidak hanya canggih dan ramah lingkungan, tetapi juga menampilkan desain yang semakin sporty, khas varian RS yang untuk pertama kalinya hadir untuk model sedan mewah ini.

Karakter sporty model ini terlihat dari desain grille bermotif gloss-black mesh, yang berpadu dengan lampu depan full LED yang dilengkapi LED sequential turning signal. Menambah performa sporty, grill depan all new Honda Accord juga dilengkapi dengan fitur Active Grille Shutter, yang dapat mengatur aliran udara ke dalam kompartemen mesin untuk proses pendinginan yang lebih efisien.

All New Honda Accord RS e:HEV mengusung fitur konektivitas Honda Connect dan dilengkapi google built-in. Fitur Honda Connect memungkinkan pemilik kendaraan mengakses berbagai informasi, dan fungsi penting di mobil dari mana saja melalui aplikasi di Smartphone.

Berbicara kabin, di bagian dashboard mobil terdapat display audio berukuran 12.3 inch yang mendukung konektivitas aplikasi Apple Car Play dan Android Auto secara nirkabel, TFT Meter berukuran 10,2 inch menampilkan berbagai informasi kendaraan, serta head up display berukuran 11,5 inch yang memungkinkan pengemudi tetap fokus di jalanan di depan tanpa kehilangan akses untuk informasi penting saat berkendara.

Dari sisi keselamatan, All New Honda Accord kini juga didukung dengan fitur keselamatan Honda Sensing yang lebih lengkap dari generasi sebelumnya. All new Honda Accord telah dilengkapi 8 SRS Airbags yang terdapat di bagian depan, sisi samping dan kini hadir Knee Airbag.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Spesifikasi teknis

Selain itu, terdapat juga Active Cornering Light yang membantu pengguna untuk melihat objek di depan saat berbelok dengan memberikan pencahayaan tambahan ke arah yg dituju.

Kotaro Shimizu, President Director PT Honda Prospect Motor (HPM) mengatakan bahwa, di Indonesia, Honda Accord memiliki peran sebagai model sedan flagship yang menawarkan pengalaman berkendara terbaik dari mobil Honda, sekaligus memperkenalkan inovasi teknologi.

"Kami bangga memperkenalkan all new Honda Accord sebagai perwujudan dari visi Honda untuk menghadirkan produk yang ramah lingkungan, mendukung konektivitas, serta aman untuk seluruh pengguna jalan," jelas Kotaro, saat peluncuran all new Honda Accord RS e: HEV, di Jakarta, Kamis (7/12/2023).

Sementara itu, untuk spesifikasi teknisnya, teknologi model ini sama persis dengan Honda CR-V e: HEV generasi baru. Dibekali sistem hybrid, memadukan mesin bensin berkapasitas 2,0 liter direct-injected 4-cyclinder atkinson cycle DOHC dengan dua motor listrik dan baterai lithium-ion 1,06 kWh.

Tenaga disalurkan melalui electric continuously variable transmission (E-CVT). Tenaga yang dihasilkan, dengan kombinasi tenaga 207 tk dan torsi 334 nm.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini