Sukses

Suzuki Karimun 7 Penumpang Rilis September

Mobil dengan kode produksi YJC diperkirakan meluncur September mendatang.

Liputan6.com, New Delhi - Suzuki memastikan bakal menambah varian Wagon R. Ini dilakukan karena adanya potensi besar pada kendaraan mungil berkapasitas tujuh penumpang.

Dilansir Indianautosblog, Maruti Suzuki di India selaku produsen telah melakukan serangkaian uji coba produk baik dalam versi mesin bensin ataupun Diesel. Sinyalemen ini mengindikasikan mobil dengan kode produksi YJC tersebut tinggal menunggu waktu peluncuran.

Menurut laporan, Maruti Suzuki kemungkinan bakal meluncurkan Wagon R tujuh penumpang pada September mendatang di India. Ini sekaligus membantah kabar sebelumnya yang menyebut bila peluncuran Wagon R tujuh penumpang di Auto Expo 2016 yang dihelat Februari lalu.

Dari sisi dimensi, mobil ini memiliki panjang 3.700 mm atau 101 mm lebih panjang dari varian lima penumpang. Sementara itu, panjang wheelbase tidak berubah.

Wagon R tujuh penumpang bakal mendapat dua pilihan mesin yakni bensin 1,2 liter untuk varian teratas, sedangkan mesin 1,0 liter menyokong tipe terbawah. Suzuki menyediakan transmisi manual 5-percepatan sebagai pilihan utama dan mempertimbangkan AMT untuk opsi alternatif yang dapat dipilih pembeli.

Suzuki Indomobil Sales selaku agen pemegang merek di Indonesia beberapa waktu lalu mengonfirmasi bila pihaknya menunggu momentum peluncuran Wagon R tujuh penumpang. Mereka sendiri tidak memungkiri bila segmen ini memiliki potensi.

Apabila datang ke Indonesia, Wagon R tujuh penumpang bakal berhadapan dengan Datsun Go+ Panca dan duet saudara kembar Daihatsu Sigra - Toyota Calya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini