Sukses

Viral Pria Mabuk Bikin Onar di Jakarta Timur, Polisi Turun Tangan

Seorang pria berkemeja kotak-kotak membuat onar di Jakarta Timur, polisi pun turun tangan.

Liputan6.com, Jakarta Seorang pria berkemeja kotak-kotak membuat onar di Jakarta Timur. Sejumlah barang-barang milik pedagang hancur dirusak. Aksi pria berkemeja itu direkam oleh penggunan jalan melalui telepon genggam.

Rekaman video itu kemudian viral di media sosial. Salah satu akun menggungah rekaman video ke media sosial Instagram, menginformasikan, peristiwa itu terjadi di Jalan Jatinegara Barat, Jaktim.

Pada rekaman video, tampak, seorang pria berkemeja kotak-kotak menghampiri dua orang warga yang sedang duduk-duduk sambil ngobrol. Pria berkemeja kotak-kotak marah-marah tak jelas.

Bahkan, dia mengambil bangku panjang untuk dilemparkan ke warga yang bersitegang dengannya. Beruntung, aksinya berhasil dihalau.

Namun, sejumlah barang-barang yang ada di ruko rusak diobrak-abrik.

Perekam video mengaku resah dengan aksi pria berbaju kotak-kotak. Diduga, pria itu sedang dalam keadaan mabuk.

Terkait kejadian ini, Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Timur AKBP Ahsanul Muqaffi menerangkan, kasus ini sedang dalam penyelidikan. Korban atas nama Budi Destiawan telah membuat laporan polisi ke Polres Metro Jaktim.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Kronologi

"Dari hasil pengecekan benar ada laporan ke Polres," kata Ahsanul dalam keterangannya, Rabu (8/2/2023).

Ahsanul menerangkan, orang tak dikenal menghampiri warung milik pelapor atas nama Budi Destiawan. pada Senin 6 Februari 2023 sekira Jam. 24.00 WIB. Diduga, pria itu dalam keadaan mabuk minum-minuman keras (miras).

"Tiba-tiba merusak warung milik pelapor," ujar dia.

Saat ini, kasus tersebut masih didalami. "Betul (sedang kami lidik)," tandas dia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.