Sukses

Mengenal 3 Hal tentang Sosok Istri Ma'ruf Amin, Wury Estu Handayani

Seperrti apa sosok istri cawapres nomor urut 01, Ma'ruf Amin, Wury Estu Handayani?

Liputan6.com, Jakarta - Begitu nama Ma'ruf Amin diumumkan menjadi pendamping presiden petahana Joko Widodo atau Jokowi dalam kontestasi Pilpres 2019, saat itu pula nama Wury Estu Handayani kian santer terdengar.

Namun, tetap tak banyak orang yang tahu sosok sang istri yang kerap setia mendampingi Ma'ruf Amin saat bersafari politik ke sejumlah daerah.

Bahkan belum lama ini, Wury terlihat mendampingi sang suami dalam debat cawapres yang digelar di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu, 17 Maret 2019.

Dengan busana bernuansa merah putih, perempuan yang dinikahi Ketua Umum MUI pada 31 Mei 2014 silam ini tampak begitu anggun dan mengundang banyak perhatian dari para pendukung.

Berikut sejumlah fakta menarik akan sosok Wury Estu Handayani, istri dari Ma'ruf Amin yang dirangkum Liputan6.com:

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

1. Sama-Sama Single Saat Menikah

Wury Estu Handayani merupakan istri kedua Ma'ruf. Keduanya melangsungkan pernikahan pada 31 Mei 2014 di Masjid Sunda Kelapa, Jakarta.

Ma'ruf Amin menikah dengan wanita berhijab ini saat keduanya sama-sama berstatus single. Wury menjanda selama 2 tahun, sedangkan Ma'ruf menduda 7 bulan usai istri pertamanya, Siti Churiyah, meninggal dunia pada 22 Oktober 2013 karena sakit.

Sementara itu, saat menikah dengan Ma'ruf Amin, Wury diketahui telah dikaruniai dua orang anak perempuan dari pernikahan pertamanya. Sementara, sang suami telah meninggal dunia.

Sahabat Ma'ruf Amin adalah orang di balik perjodohan antara Wury Estu Handayani dan ulama besar Nahdlatul Ulama itu. Selanjutnya, keduanya pun sepakat untuk menjalani proses taaruf.

Meski prosesnya terbilang singkat, mereka memutuskan untuk menikah.

 

3 dari 4 halaman

2. Jauh Lebih Muda dari Ma'ruf Amin

Meski terpaut usia yang terbilang cukup jauh, hal tersebut tak menjadi halangan bagi keduanya untuk melangsungkan ke jenjang pernikahan.

Saat menikah dengan Ma'ruf, wanita yang berasal dari Serang, Banten, ini masih berusia 40 tahun.

Saat ini Wury genap berusia 44 tahun. Sementara, Kiai Ma'ruf Amin yang kelahiran Tangerang, Banten, 11 Maret 1943, berusia 75 tahun. Usia keduanya terpaut 31 tahun.

 

4 dari 4 halaman

3. Perawat Gigi

Usai menempuh ilmu di Akademi Kesehatan Gigi Poltekes, istri Ma'ruf Amin pernah bekerja sebagai perawat gigi di sebuah puskesmas.

Penampilan debutnya mendampingi Ma'ruf Amin terjadi pada saat berfoto bersama Kabinet Indonesia Bersatu Jilid II di Istana Negara.

Dan sejak itu, dalam setiap kesempatan Wury Estu Handayani kerap tampil bersahaja dengan hijab yang panjang hingga menutupi dada.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.