Sukses

Longsor Tutup Jalan Penghubung di Bandung Barat Selama 2 Jam

Dibantu warga setempat, petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD, anggota TNI serta polisi bahu membahu berupaya menyingkirkan material tumpukan tanah dengan alat seadanya.

Fokus, Bandung Barat - Longsoran dari tebing setinggi 10 meter menutupi hampir sebagian Jalan Desa Rancapanggung, Kecamatan Cililin, Bandung Barat, Jawa Barat.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Senin (4/3/2019), akibat longsor, akses jalan kabupaten yang menghubungkan wilayah Sindangkerta dengan Cililin ini sempat tertutup lebih dari 2 jam.

Dibantu warga setempat, petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD, anggota TNI serta polisi bahu membahu berupaya menyingkirkan material tumpukan tanah dengan alat seadanya. Saat ini sebagian material longsor sudah bisa disingkirkan dan jalan sudah bisa dialui.

Sementara itu di tempat lain, masih dalam wilayah Rancapanggung, sejumlah rumah warga rusak akibat pergerakan tanah. Setidaknya ada delapan rumah rusak berat. Sebagian pemilik rumah akhirnya terpaksa merobohkan sendiri beberapa bangunan yang retak karena khawatir akan ambruk dan menimbulkan korban.

Sebagian besar rumah warga yang rusak merupakan bangunan permanen. Kondisi jalan dan tanah juga terbelah. Tersumbatnya sejumlah saluran air dan alih fungsi lahan diduga menjadi penyebab pergerakan tanah.

BPBD Bandung Barat mengingatkan warga untuk selalu waspada. Apalagi wilayah Bandung Barat bagian selatan termasuk Cililin merupakan zona merah atau rawan longsor dan pergerakan tanah. (Muhammad Gustirha Yunas)