Sukses

Respons Jokowi soal Pelemahan Nilai Tukar Rupiah terhadap Dolar AS

Jokowi mengakui melemahnya rupiah terjadi karena faktor eksternal yang datang bertubi-tubi.

Liputan6SCTV, Jakarta - Menanggapi melemahnya rupiah terhadap dolar, Presiden Joko Widodo atau Jokowi tegaskan ekspor dan investasi menjadi kunci penting perbaikan ekonomi Indonesia.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Rabu (5/9/2018), usai meresmikan ekspor mobil di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Jokowi mengakui melemahnya rupiah terjadi karena faktor eksternal yang datang bertubi-tubi.

Di antaranya kenaikan suku bunga di Amerika Serikat, perang dagang Amerika dengan China, serta imbas krisis Turki dan Argentina.

Jokowi juga menegaskan, bahwa investasi dan ekspor menjadi kunci penting menyelesaikan defisit transaksi berjalan yang saat ini menjadi titik lemah ekonomi Indonesia.

Kini sejumlah upaya dilakukan pemerintah untuk mengatasi defisit transaksi berjalan. Di antaranya memproses biodiesel 20 untuk mengurangi impor minyak senilai 5-6 miliar USD danmengoptimalkan penggunaan komponen lokal di berbagai sektor. (Galuh Garmabrata)