Sukses

Bertemu di KPK, Miryam dan Agun Gunandjar Cipika-Cipiki

Miryam mengaku bertemu dengan Agun di toilet Gedung KPK.

Liputan6.com, Jakarta - Mantan anggota Komisi II DPR Miryam S Haryani sempat bertemu dengan Ketua Panitia Khusus (Pansus) Hak Angket DPR terhadap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Agun Gunandjar Sudarsa.

Miryam mengaku bertemu dengan Agun di toilet Gedung KPK.

"Tadi cuma bertemu pas ke toilet. Cuma minal aidin wal faidzin, cipika-cipika, sudah itu saja," ujar Miryam usai diperiksa oleh penyidik KPK, Selasa (11/7/2017).

Hal tersebut dibenarkan oleh Agun. Tidak ada perbincangan terkait hak angket antara dirinya dan politikus Partai Hanura tersebut.

"Pada saat saya mau pulang tadi sempat bertemu. Hanya menyampaikan mohon maaf lahir batin," kata Agun.

Miryam S Haryani yang sudah ditetapkan sebagai tersangka pemberi keterangan palsu dalam persidangan e-KTP ini diperiksa sebagai saksi untuk tersangka penghalang penyidikan dan persidangan Markus Nari.

Sementara anggota Komisi III DPR Agun Gunandjar diperiksa sebagai saksi untuk tersangka korupsi e-KTP Andi Agustinus alias Andi Narogong.



Saksikan video di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.