Sukses

Raut Tegang Pimpinan KPK Nobar Piala AFF

Ketegangan final Piala AFF di Thailand menular hingga ke Gedung KPK, Jakarta.

Liputan6.com, Jakarta Laga final Piala AFF leg kedua antara Thailand lawan Tim Indonesia kembali digelar di Stadion Rajamanggala, Bangkok. Tapi sayang, di babak pertama Tim Garuda tertinggal 1-0 oleh Timnas Thailand oleh gol Adisak Kraisorn.

Ketegangan di lapangan pun menular di bangku penonton. Tak hanya dirasakan pemain Timnas dan suporter yang menonton langsung di sana. Para suporter yang menggelar nonton bareng di gedung KPK juga mengalami ketegangan yang sama.

Salah satu komisioner KPK, Saut Situmorang juga mengaku tegang saat mengetahui Timnas tertinggal. Saut yang mengenakan celana jins biru dan kaos panjang oranye duduk bersila di barisan paling depan.

"Ayooo dong..nowww bangkit," teriak Saut di gedung KPK, Jakarta, Sabtu (17/12/2016) malam.

Pantauan Liputan6.com, gelaran nonton bareng di KPK juga dihadiri wartawan yang sehari-harinya melakukan peliputan di KPK. Sorak sorai penonton pun bergemuruh di ruang lobby KPK.

Tanpa bangku atau karpet, Saut duduk melantai bersama peserta nonton bareng lainnya.

Tidak hanya Saut, pimpinan KPK lainnya Laode M Syarif juga mengikuti nobar di KPK. Laode duduk di sebelah kanan layar bersama Saut yang telebih dulu tiba.

"Kalau saya memprediksi sebenarnya skor 1-1. Kalau 1 Indonesia tetap juara kan?" kata Saut.

"Ya seharusnya Indonesia tinggal butuh hasil seri. Dibalas nanti (gol)," timpal Laode.

"Berdoa saja," tutup Saut

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.