Sukses

Maju Sebagai Cawapres, Hary Tanoe: Media Saya Tetap Independen

Hary Tanoe mengatakan media miliknya tetap menjaga independensi walaupun dirinya maju sebagai wakil Presiden

Calon wakil presiden dari Partai Hanura, Hary Tanoesoedibjo menegaskan, tetap menjaga independensi media yang dimiliknya. Hary Tanoe merupakan CEO MNC Grup yang memiliki sejumlah media cetak dan elektronik.

Menurut Hary, ia sudah terjun ke dunia politik sejak 2011 dan tetap menjaga independensi media yang ia punya.

"Soal independensi saya rasa saya sudah terjun ke dunia politik sejak tahun 2011. Dan itu sudah bisa dibuktikan bahwa independensi bisa terjaga dengan baik," kata Hary setelah deklarasi pencalonan Wiranto-Hary Tanoe sebagai capres dan cawapres di Jakarta, Selasa (2/7/2013).

Bos MNC grup itu juga menerangkan, jika ada iklan tentang dirinya dan Wiranto, maka iklan tersebut ada 2 maksud, yaitu iklan program kampanye dan iklan komersil. "Kalau misalnya ada iklan yang berkait pak Wiranto atau dengan saya maka itu harus dipahami. Karena dalam isi siaran itu ada 2 yakni isi siarannya itu sendiri yaitu program (kampanye) dan lainnya adalah iklan," jelasnya.

Namun, tambahnya, tidak menutup kemungkinan partai lain untuk mengisi iklan di media miliknya. "Asalkan mengikuti rambu-rambu KPI (Komisi Penyiaran Indonesia)," tutur Hary Tanoe. (Sul/Mut)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.