Sukses

Wiranto: Koruptor Harus Ditembak, Dor!

Wiranto menjadi juru kampanye di Lapangan Pendowoharjo, Sewon, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Liputan6.com, Yogyakarta - Ketua Umum Partai Hanura Wiranto berpendapat, koruptor harus ditembak mati. Sebab, koruptor membuat bangsa Indonesia tidak akan bisa maju bahkan menjadi negara tertinggal.

"Korupsi itu yang menggeroti bangsa dan membuat bangsa tidak maju dan ketinggalan dari bangsa lain. Ditembak mati supaya tidak menerima uang itu. Koruptor ditembak, dor!" ujar Wiranto dalam kampanye terbuka di Lapangan Pendowoharjo, Sewon, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Rabu (2/4/2014).

Selain ditembak, Wiranto juga menyebut koruptor harus dimiskinkan agar tidak bisa menikmati hasil korupsi. Langkah ini agar koruptor benar-benar jera sehingga orang tidak akan lagi melakukan korupsi.

"Dimelaratkan jangan sampai menikmati hasil korupsinya. Korupsi adalah penyakit yang paling menakutkan dan menular jadi harus dihapuskan," katanya lantang.

Wiranto meminta agar para caleg Hanura siap diturunkan dan diberhentikan jika terbukti melakukan praktik korupsi. "Kalian siap diturunkan oleh rakyat jika terbukti korupsi? Inilah caleg-caleg yang sudah terbukti menggunakan hati nuraninya," ungkap Wiranto. (Raden Trimutia Hatta)

Baca juga:

Kampanye di Pinggiran Bogor, Wiranto Keluhkan Jalan Rusak

Wiranto: Tak Ada Kompromi untuk Caleg Korup

Survei CSIS: Jusuf Kalla Cawapres Ideal Jokowi dan Prabowo

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.