Sukses

Menikah Tapi Boleh Punya Pacar, Bikin Pembaca Tersentak

Monogami atau setia pada satu pasangan nampaknya makin susah dijalani pasangan suami istri masa kini. Tak heran kini ada tren Polyamory.

Monogami atau setia pada satu pasangan nampaknya makin susah dijalani pasangan suami istri masa kini. Tak heran tren Polyamory, pasangan dengan status menikah dianggap sah-sah saja kalau punya pacar lagi.

Berita tentang tren Polyamory ini bikin pembaca tersentak. Tren satu ini sulit dan tak akan pernah diterima oleh sebagian besar masyarakat dunia.

Selain artikel tren polyamory, berita kesehatan lain juga menjadi perhatian pembaca pada edisi Jumat, 29 November 2013:

1. Aneka Ragam Bentuk Puting Payudara


Puting wanita ada beragam bentuk dan warnanya. Tapi seberapa penting bentuk puting payudara wanita di mata pria. Memang pria banyak yang perhatian soal puting wanita ini ketika bercinta, tapi sesungguhnya banyak pria tak terlalu mempermasalahkan bentuk puting wanita.


2. Polyamory, Menikah Tapi Boleh Punya Pacar yang Jadi Tren Baru


Bagi para penganut polyamory, sikap monogami hanya terjadi pada orang-orang tertentu hanya karena sumpah. Pasangan polymorous melakukan hubungan yang terbuka dengan membolehkan pasangan legalnya punya pacar.

3. Mau Kulit Wajah Lembut dan Sehat? Pakai Bahan Alami Ini Saja!


Untuk membuat kulit kenyal dan sehat, yang perlu Anda lakukan hanya rutin masker dengan madu. Jadi sebenarnya tak perlu harus melulu ke salon atau tempat perawatan kecantikan demi mendapatkan kulit sehat.

4. Pengalaman Moote Besarkan Kelamin dengan Beban


Moote menceritakan pengalaman hidupnya dengan anggota tubuhnya yang dianggap kurang besar itu. Moote menambah panjang kelaminnya dengan melakukan terapi Master Chu di Thailand.

5. Ke Mana Saja Emboli itu Menyebar?


Ada tiga daerah yang menjadi tempat menyebarnya emboli. Pada perempuan yang mengalami kejadian itu saat proses persalinan, emboli bisa masuk ke dalam paru, limpa, dan ada pula yang ke jantung.

(Igw)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini