Sukses

Dubes Ina Lepel Kenang 33 Tahun Penyatuan Jerman hingga Bangga Jadi Mitra Aktif ASEAN

Dubes Ina Lepel juga menekankan pentingnya aksi multilateral dan kemitraan internasional, serta mengapresiasi hubungan yang terus diperkuat antara Jerman dan Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta - Acara perayaan Day of German Unity 2023 atau Hari Penyatuan Jerman digelar pada 4 Oktober 2023, di Kempinski Grand Ballroom Jakarta.

Duta Besar (Dubes) Jerman untuk Indonesia, Ina Lepel mengajak para tamu untuk ikut merayakan serta mengenang peristiwa penting yang sejatinya terjadi pada 3 Oktober 1990 silam.

"Pada 3 Oktober, 33 tahun yang lalu, penyatuan Jerman menjadi efektif. Saya ingat betapa kita semua terkagum dan merasa rendah hati bahwa pembagian yang telah berlangsung selama beberapa dekade berhasil diatasi melalui proses damai dan demokratis," ujar Dubes Ina Lepel dalam sambutannya.

Lebih lanjut, beliau menambahkan, "Sebagai warga Jerman, kami merayakan peristiwa ini dengan antusias bersama teman dan mitra di seluruh dunia. Ketika melihat kembali 33 tahun terakhir, banyak hal yang patut dirayakan."

"Reunifikasi Jerman hanyalah salah satu bagian dari perkembangan yang mengakhiri Perang Dingin dan pembagian Eropa menjadi blok-blok yang bersaing. Persatuan Eropa telah mencapai kemajuan yang sangat sedikit yang bisa kita bayangkan pada tahun 90-an," tutur Dubes Ina Lepel.

Terkait tantangan saat ini, Dubes Ina Lepel mengatakan, "Tentu saja, kita tahu bahwa ini bukan akhir dari sejarah. Tatanan dunia yang membuat semua pencapaian itu mungkin kini semakin terancam, terutama melalui perang agresi Rusia terhadap Ukraina yang melanggar hukum internasional."

Dalam menghadapi krisis dan tantangan saat ini, Dubes Ina Lepel menekankan pentingnya aksi multilateral dan kemitraan internasional, serta mengapresiasi hubungan yang terus diperkuat antara Jerman dan Indonesia.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Sampaikan Dukungannya untuk Indonesia Soal CEPA

Dubes Ina Lepel juga menyampaikan dukungannya atas negosiasi berkelanjutan antara Indonesia dan Uni Eropa mengenai Comprehensive Economic Partnership Agreement (CEPA) dan berharap untuk penyelesaian yang cepat. 

"Perdagangan bilateral menunjukkan pertumbuhan dua digit. Sekitar 5.000 mahasiswa dari Indonesia mengejar gelar universitas di Jerman. Semua ini menunjukkan bahwa kemitraan strategis antara Jerman dan Indonesia yang disepakati 11 tahun yang lalu bukan hanya isapan jempol - ini adalah kemitraan produktif yang memberikan hasil," lanjutnya.

Dalam mengakhiri pernyataannya, Duta Besar Ina Lepel menggarisbawahi, "Jerman dengan bangga menjadi Mitra Pembangunan aktif ASEAN. Pada tahun pertama dari rencana aksi 5 tahun yang baru, kami bersama-sama telah memulai beberapa kegiatan baru yang berfokus pada transformasi hijau."

Selain itu, hadir juga Prabowo Subianto, Menteri Pertahanan RI yang ikut memberikan kata sambutannya. 

Ia memuji kerja sama Indonesia dan Jerman, yang memiliki pandangan sama dalam mendukung bangsa, "Indonesia dan Jerman juga banyak memiliki pandangan yang sama dalam mendukung nilai-nilai persatuan bangsa-bangsa di seluruh dunia,” 

"Atas nama pemerintah dan seluruh rakyat Indonesia, saya ucapkan selamat Hari Nasional Jerman kepada pemerintah Republik Federal Jerman serta seluruh Rakyat Jerman pada hari nasional ini,” ujar Menhan Prabowo. 

Setelah menyampaikan sambutannya dalam bahasa Indonesia, Prabowo juga menyampaikan sambutannya dalam versi bahasa Jerman.

 

3 dari 3 halaman

Sajian Kaya Rasa Khas Jerman

Setelah upacara pembukaan, dilanjutkan oleh pemotongan kue yang meriah, "Saya mengucapkan selamat menikmati malam ini - Ich wünsche Ihnen einen anregenden Abend - Selamat bersenang-senang!" ujar Dubes Ina Lepel.

Para tamu diundang dengan hangat untuk menikmati hidangan lezat sambil menikmati alunan musik dari grup musik yang tampil dengan merdu sambil menyajikan lagu-lagu berbahasa Jerman yang memikat.

Malam itu, menu istimewa khas Jerman telah dipersiapkan untuk dinikmati oleh semua. 

Antara lain, ada Bratwurst, sosis khas Jerman, serta beragam pilihan ham yang menggugah selera.

Namun, pilihan tak berhenti di situ. Terdapat hidangan utama yang tak kalah menggoda seperti Bratkartoffeln yang gurih, Spaetzle yang lembut, Beef Goulash yang kaya rasa, dan Backfisch yang lezat.

Selain itu, masih ada meja prasmanan lain yang berlimpah dengan kelezatan seperti berbagai jenis keju dan salad, termasuk Bavarian potato salad yang segar dan German cabbage salad yang begitu menggugah selera.

Yang tak boleh dilewatkan adalah deretan dessert yang tak kalah menggugah rasa. Salah satunya adalah Bavarian Emperor Pancake yang unik dengan cara penyajiannya yang di'orak-arik' sebelum disajikan dengan berbagai selai, kacang, dan buah pendampingnya.

Tidak hanya itu, ada pula Black Forest, Apricot Quark, Cheese Cake, Raspberry Marzipan Slice, Linzer Tart, Apple Strudel, dan Mandarinen Orangen Schmand Torte.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini