Sukses

Temukan 5 Semangka Tanpa Biji Pada Gambar Ini, Buktikan Betapa Jeli Anda!

Seorang seniman grafis yang membuat teka-teki yang meminta kita untuk mencari dan menemukan sesuatu yang tersembunyi, sedang menguji ketelitian kita dengan sebuah teka-teki barunya yang kali ini bertema semangka.

Liputan6.com, Jakarta - Seorang seniman grafis membuat seek-and-find puzzles atau teka-teki mencari dan menemukan sesuatu yang tersembunyi, menguji ketelitian kita dengan sebuah teka-teki barunya yang kali ini bertema semangka.

Melansir Fox News Digital, Senin (4/9/2023), Gergely Dudás dari Budapest, Hungaria, membagikan teka-teki visual penuh semangka merah cerah dengan kulit hijau kontras di sekitarnya. Namun sejatinya ada lima semangka yang ternyata tidak punya biji hitam alias seedless. 

Mari perhatikan kembali gambarnya, dan tentukan seberapa cepat Anda bisa menemukannya?

Buah musim panas ini berwarna cerah memenuhi halaman, tapi jika Anda lihat dengan cermat, ada lima semangka yang berbeda dari yang lainnya.

Juga terdapat tiga kelinci berwarna-warni yang muncul dalam gambar dan memberikan variasi pada semangka yang berbentuk beragam.

Ayo tandai gambarnya dan tentukan, apakah Anda berhasil menemukan kelimanya? Berapa waktu yang Anda butuhkan?

Jika masih kesulitan, berikut gambar dengan jawaban yang menunjukan posisi semangka-semangka berbeda itu:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Sang Seniman Sudah Mencetak Fisik Karyanya

Dudás adalah penulis dan seniman komik yang telah menerbitkan banyak buku ilustrasi, termasuk "Bear's Springtime Book of Hidden Things" dan "Bear's Merry Book of Hidden Things: Christmas Seek-and-Find: A Christmas Holiday Book for Kids."

Karya seninya yang bertema "cari dan temukan" serta teka-teki buatannya juga telah dihadirkan dalam cetakan mini, cangkir kopi, dan barang merchandise lainnya. 

Dia sering kali merilis masalah matematika yang kreatif di situs web dan akun media sosialnya.

Dudás pertama kali membagikan teka-teki semangka tanpa biji ini di media sosial pada 10 September 2022 dan dibagikan kembali pada 21 Juli 2023.

Di Facebook, teka-teki semangka tanpa biji karya sang seniman ini awalnya mendapat lebih dari 901 reaksi, 84 komentar, dan 172 kali dibagikan pada saat dipublikasikan, teka-teki ini juga mendapatkan 1.444 suka di Instagram tahun lalu, 2022.

Pengguna telah berbagi pemikiran mereka tentang teka-teki ini, mereka menyebutnya "sangat licik."

Banyak dari mereka tampaknya kesulitan menemukan semangka tanpa biji yang kelima atau yang terakhir.

"Awalnya saya menemukan dua di dekat pinggiran. Lalu, tiba-tiba saya mulai melihat bintik-bintik di depan mata. Jadi, saya akan kembali nanti," tulis salah satu pengguna.

"Tidak! Hanya menemukan empat. Saya yakin yang kelima akan muncul suatu saat…" kata seorang komentator di Facebook.

"Sudah ketemu semuanya, tapi yang terakhir itu curang!" kata seseorang.

Pengguna lain menulis, "Ini mudah. Kamu memberi kami petunjuk. Haha."

3 dari 4 halaman

Temukan Burung Hantu di Sini!

Masih dengan konsep yang sama, apakah Anda memiliki mata tajam? Jika Anda dapat menemukan 3 burung hantu yang bersembunyi di antara ayam-ayam ini dalam 20 detik, maka jelas Anda adalah orang yang jeli.

Ilusi optik ini penuh dengan ayam-ayam kecil yang berisik. Namun, ada tiga burung hantu yang bersembunyi di tengah-tengah mereka. Bisakah Anda menemukannya?

Melansir dari The U.S. Sun, Kamis (24/8/2023), ilustrator Gergely Dudas lah menggambar permainan teka-teki ini.

Berkantor di Budapest, Hungaria, ia sering memposting gambar-gambar di mana ada sesuatu yang tidak seharusnya ada.

Dalam kasus ini, dia menggambar puluhan ayam, semuanya dengan daging berjumbai di bawah paruh mereka.

Beberapa berwarna putih, yang lain abu-abu, dan beberapa dalam nuansa cokelat dan cokelat muda, serta semuanya sedang menatap ke arah yang berbeda.

Mungkin mereka sedang mencari penyusup di tengah-tengah mereka.

Namun, tiga burung hantu ini melakukan pekerjaan yang sangat bagus dalam menyamar, tampaknya mereka memang tidak ingin ditemukan.

Anda harus memeriksa gambar ini dengan cermat untuk menemukannya!

Baca selengkapnya di sini...

 

4 dari 4 halaman

Gambar-gambar Ini Bisa Tebak Kepribadianmu!

Tak hanya soal mencari gambar tersembunyi, dari memperhatikan kita juga dapat mengetahui makna dari gambar yang kita sukai setelahnya.

Inilah saatnya untuk mengikuti tantangan menyenangkan dan unik! Ada banyak tes kepribadian belakangan ini yang viral dibicarakan banyak orang, hanya dengan memilih gambar atau menyebutkan apa yang Anda lihat pertama kali, setiap jawaban mengandung makna dari kepribadian seseorang.

Sama seperti yang satu ini, setiap gambar lautan yang ada menyimpan rahasia mengenai tingkat kepercayaan diri atau keyakinan diri Anda.

Dengan hanya memilih satu dari tiga gambar lautan, Anda bisa mengungkap pemahaman mendalam tentang diri. Rancangan ini bertujuan mengakses bawah sadar Anda dan membongkar sifat-sifat yang mungkin tidak Anda sadari.

Tanpa berpikir panjang, pilihlah antara lautan A, B, atau C, dan lanjutkan membaca untuk mengetahui apa pesan tersembunyi di balik pilihan Anda terkait tingkat percaya diri, dirangkum dari Grosalon, Selasa (15/8/2023): 

Baca selengkapnya di sini...

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini