Sukses

Dokter Gadungan Buat Nenek di Pakistan Meninggal Dunia

Akibat kasus malapraktik yang tidak biasa, nenek berusia 80 tahun di Pakistan meninggal dunia.

Liputan6.com, Lahore - Seorang wanita berusia 80 tahun meninggal dua minggu setelah menjalani operasi di Rumah Sakit Mayo di Lahore, Pakistan.

Ternyata, ia dioperasi oleh mantan satpam yang dipecat dari rumah sakit tersebut dua tahun lalu.

Dikutip dari World of Buzz, Rabu (9/6/2021), wanita tersebut pergi ke rumah sakit umum untuk mendapatkan perawatan dari luka punggungnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Bukan Kasus Pertama

Di sana, Muhammad Waheed Butt -- yang beropsesi sebagai dokter -- mengoperasinya. Keluarga wanita itu kemudian membayar Butt sejumlah uang untuk operasi serta dua kunjungan rumah untuk mengobati lukanya.

Namun, kondisi wanita itu semakin memburuk. Ia dibawa kembali ke rumah sakit dan disanalah mereka mengetahui bahwa selama ini Butt hanya berpose sebagai dokter.

Insiden tersebut bukan pertama kalinya Butt bertindak sebagai dokter.

"Kami tidak dapat mengikuti apa yang dilakukan setiap dokter dan apa yang dilakukan setiap orang setiap saat. Ini rumah sakit besar," jelas seorang pekabat adminsitrasi dari rumah sakit tersebut.

Otopsi akan dilakukan untuk melihat penyebab kematian wanita tersebut.

 

Reporter: Paquita Gadin

3 dari 3 halaman

Infografis Awas Lonjakan Covid-19 Libur Lebaran

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.