Sukses

2.000 Pasangan Brasil Nikah Massal

Nikah bersama yang digelar ini, diperuntukkan bagi pasangan berpenghasilan rendah di Rio de Janeiro.

Liputan6.com, Rio de Janeiro - Proses nikah massal ternyata tak hanya ada di Indonesia. Tapi juga ada di Brasil, Amerika Selatan.

Nikah bersama yang digelar ini, diperuntukkan bagi pasangan berpenghasilan rendah di Rio de Janeiro. Hampir 2.000 pasangan Brasil menikah di dalam ruangan yang biasa digunakan untuk berolahraga.

"Kami bangun pukul 06.00. Ada begitu banyak orang, tapi aku sangat senang," ucap Emerson Moraes, salah satu peserta nikah masal kepada surat kabar O Globo yang dikutip dari BBC, Senin (1/12/2014).

Acara tahunan tersebut menjadi pernikahan massal terbesar dalam sejarah kota itu. Sebab pesertanya jauh lebih banyak dari sebelumnya.

Gelaran yang dipromosikan oleh pemerintah daerah setempat, bertujuan untuk membantu pasangan berpenghasilan rendah yang tidak mampu membayar biaya pernikahan. Selain membebaskan biaya prosesi pernikahan, pihak berwenang di Rio juga memesan kereta komuter khusus untuk para pasangan dan tamunya.

Diperkirakan 12.000 orang menghadiri upacara di arena Maracanazinho. Mereka yang menjadi peserta pernikahan massal itu, memiliki penghasilan keluarga bulanan kurang US$ 1.000 atau sekitar Rp 12,2 juta.

Hakim sipil yang memimpin upacara nikah massal itu, dan uskup Katolik Roma dan seorang pendeta Kristen evangelis turun serta memberkati para pasangan. (Mut)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini