Sukses

Bertambah Tua, Ritual Makeup Juga Perlu Diubah

Sudah benarkah cara penerapan beberapa Anda di usia yang mulai menua?

Liputan6.com, Jakarta Semua orang tentu ingin terlihat berwajah segar dan lebih muda. Menggunakan makeup mungkin bisa menjadi bantuan besar untuk menciptakan semua itu. Namun, harus diingat bahwa gaya makeup Anda perlu berevolusi dan beradaptasi dengan kulit Anda karena proses penuaan yang Anda alami.

Jika usia semakin tua, Anda juga harus semakin hati-hati saat menggunakan makeup. Jika tidak, riasan akan membuat Anda terlihat lebih tua dari usia Anda. Dilansir dari thelist.com pada Kamis (11/8/2016) berikut ini adalah beberapa kesalahan penerapan makeup paling umum yang sering di lakukan.

Foundation 

(foto: thelist.com)
Foundation merupakan hal utama yang di terapkan pada wajah sebelum riasan yang lainnya. Jika Anda melewatkan foundation, warna kulit Anda tidak akan merata. Jika Anda mengaplikasikan foundation terlalu tebal, hal itu akan menciptakan garis-garis halus, kerutan, dan tentu saja membuat riasan Anda tidak sempurna. Menggunakan bahan foundation yang sangat tebal dengan alasan memuluskan wajah Anda bisa membuatnya terlihat cakey atau seperti topeng. Sementara itu kulit kering adalah tanda umum penuaan. Menggunakan foundation cair atau krim lebih cocok untuk Anda. Anda juga bisa menggunakan pelembab berwarna. Jangan ,menggunakan bedak tabur yang membuat kulit Anda semakin kering dan terlihat bersisik.

Blush on

(foto: thelist.com)
Perhatikan baik-baik bentuk tulang pipi Anda. Salah mengaplikasikan blush on membuat wajah Anda terlihat aneh. Salah memilih warna, menggunakan terlalu banyak atau terlalu sedikit adalah kesalahan yang dilakukan oleh wanita pada umumya. Menurut salah satu makeup artist di Los Angeles, Jan Ping, ada area tertentu untuk menerapkan blush on agar terlihat pas dengan bentuk wajah Anda. Hindari warna terlalu coklat atau terlalu merah. Sebelum membeli blush on, cobalah untuk mencubit pipi Anda terlebih dahulu dan lihat warna seperti apa yang di hasilkan. Maka itu adalah warna blush on yang pas untuk Anda. Oleskan sedikit ke tulang pipi dan sapu ke arah atas.

Alis

(foto: thelist.com)
Faktanya, alis secara alami tumbuh tipis sesuai dengan usia kita. Jangan biasakan mencabut bulu alis mata Anda. Kebiasaan tersebut dapat membuat alis tipis dan Anda terlihat tampak lebih tua. Memakai pensil alis untuk membentuknya, adalah cara terbaik.

Eyeliner

(foto: thelist.com)
Hanya memakai eyeliner pada bagian bawah, dapat membuat mata Anda terlihat kecil dan membuat wajah Anda terlihat tertarik ke bawah. Pastikan untuk memakai eyeliner atas juga. Hal itu akan memberi efek seperti membuka mata Anda.

 

(Dearni Grasia)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini