Sukses

Top 3: Pasangan Zodiak yang Bakal Jadi Belahan Jiwa

Artikel tentang sulit dipisahkan, 4 pasangan zodiak ini belahan jiwa yang sempurna menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6-Liputan6.com.

Liputan6.com, Jakarta - Menemukan belahan jiwa adalah sebuah perjalanan yang dilakukan banyak individu, berharap menemukan satu orang yang melengkapi mereka dalam segala hal. 

Dalam astrologi, zodiak tertentu diyakini memiliki hubungan tak terbantahkan yang melampaui ruang dan waktu, membuat mereka selalu menemukan jalan kembali satu sama lain, apa pun keadaannya.

Seperti empat pasangan zodiak ini yang ditakdirkan untuk bersatu kembali, berkali-kali, dalam ikatan yang abadi, seperti melansir dari The Signature Beauty Box, Sabtu (25/5/2024).

Aries dan Libra

Aries dan Libra merupakan pasangan yang memiliki semangat dan pesona berapi-api yang saling melengkapi dengan sempurna. 

Terlepas dari perbedaannya, kedua pemilik zodiak ini memiliki daya tarik magnetis yang menyatukan mereka seperti ngengat menuju nyala api.

Aries membawa kebahagiaan dan spontanitas dalam hubungan, sementara Libra memberikan keseimbangan dan harmoni, menciptakan hubungan dinamis yang membahagiakan dan sangat memuaskan.

Tidak peduli seberapa jauh mereka tersesat, Aries dan Libra selalu menemukan jalan kembali satu sama lain, hubungan mereka akan jauh lebih kuat dari sebelumnya.

Artikel tentang sulit dipisahkan, 4 pasangan zodiak ini belahan jiwa yang sempurna menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6-Liputan6.com. Disusul dengan artikel tentang 9 skandal KPop yang geger pada masanya, penyalahan narkoba hingga pelaku bully.

Sementara itu artikel terpopuler ketiga tentang 7 rekomendasi drakor terbaik berdasarkan kesukaanmu, dari petualang hingga fantasi.

Berikut Top 3 Citizen6:

1. Sulit Dipisahkan, 4 Pasangan Zodiak Ini Belahan Jiwa yang Sempurna

 

Taurus dan Scorpio

Taurus dan Scorpio berbagai ikatan yang kuat sekaligus penuh semangat, dengan kedalaman emosional mereka yang berlebihan menciptakan hubungan yang kuat.

Meski keras kepala dan sesekali bentrok, kedua zodiak ini tertarik satu sama lain sepergi magnet, tidak mampu berpisah dalam waktu lama. 

Taurus memberikan stabilitas dan keamanan, sementara Scorpio menawarkan kedalaman dan intensitas, menjadikannya pasangan yang cocok dengan kekuatan dan kelemahan satu sama lain.

Apa pun tantangan yang mereka hadapi, Taurus dan Scorpio selalu menemukan jalan kembali satu sama lain, cinta mereka lebih kuat dari sebelumnya.

Selengkapnya...

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

2. 9 Skandal KPop yang Geger Pada Masanya, Penyalahan Narkoba Hingga Pelaku Bully

Korean pop atau KPop merupakan genre musik asal Korea Selatan yang saat ini sedang digemari oleh banyak orang, termasuk orang Indonesia. Tidak sembarangan, para idol KPop merupakan orang-orang yang sudah dipilih dan dilatih sebelumnya, sehingga mereka bisa melakukan debut.

Agar karier seorang idol dapat terus bertahan, bakat menyanyi dan menari saja tidaklah cukup. Mereka juga harus memiliki karakter dan sifat yang baik, serta riwayat masa lalu yang bersih. Tak heran jika Korea selalu menuntut kesempurnaan pada publik figurnya.

Meski banyak idol KPop yang melakukan seluruh pekerjaannya dengan sukses dan tidak pernah mendapat pemberitaan tidak enak, nyatanya tidak semua idol dapat berada di titik tersebut. Sedangkan bagi mereka yang sudah berada di titik sukses, tidak semua juga dapat mempertahankan kesuksesan tersebut dengan menimbulkan skandal yang menarik perhatian banyak orang.

Mereka terlibat dalam berbagai kasus mulai dari penyalahgunaan narkoba, perundungan, hingga pelecehan seksual.

Bagi kamu yang penasaran siapa-siapa saja, berikut 9 skandal KPop yang membuat heboh penggemar pada masanya. 

1. Burning Sun Milik Seungri ex-Bigbang

Skandal Burning Sun merupakan skandal terbesar dalam sejarah KPop, karena mampu menyeret banyak pihak tidak hanya banyak idol, tetapi juga beberapa pihak lain untuk melancarkan aksinya.

Kasus ini pertama kali terkuak pada Februari 2019 silam karena ada seorang pengunjung Kelab Burning Sun yang dipukuli hingga mengalami luka berat. 5 tahun kemudian alias baru-baru ini, skandal Burning Sun kembali ramai dibicarakan seluruh dunia seiring dengan viralnya film dokumenter kasus tersebut.

Diketahui, Seungri yang merupakan mantan personel grup BigBang merupakan otak besar atas kasus ini karena dirinya adalah pendiri serta pemilik sebagain besar Kelab Burning Sun.

Selengkapnya...

3 dari 3 halaman

3. 7 Rekomendasi Drakor Terbaik Berdasarkan Kesukaanmu, Dari Petualangan Hingga Fantasi

Kegemaran tentang Myers–Briggs Type Indicator (MBTI) di Korea Selatan tidak diragukan lagi merupakan fenomena budaya. Popularitas pengidentifikasi kepribadian seseorang, seperti lewat golongan darah dan MBTI atau bahkan love language, memang dapat dikaitkan dengan beberapa faktor budaya dan sosial.

Orang Korea percaya bahwa tipe ini memengaruhi kepribadian seseorang dan dapat berfungsi sebagai penguat koneksi. Alhasil dapat membantu individu menavigasi interaksi sosial dan meningkatkan hubungan baik secara pribadi maupun profesional.

Bahkan, MBTI menjadi salah satu dari beberapa hal pertama yang sering ditanyakan orang Korea Selatan kepada kenalan atau kolega barunya saat pertama kali bertemu, selain golongan darah. Nah, entah Anda menyadarinya atau tidak, rupanya indikator kepribadian ini juga sering disebutkan dalam drama Korea yang kita tonton, lho. 

Dilansir dari Tatler Asia, Rabu (22/5/2024), berikut beberapa rekomendasi drakor yang bisa ditonton sesuai dengan kepribadian Anda. Siapa tahu, bisa menjadi serial untuk binge watching saat akhir pekan nanti.

1. Petualang

Jika Anda menjalani kehidupan dan pengalaman baru dengan pikiran terbuka, sambil mencari kegembiraan dan eksplorasi, Anda mungkin menyukai drakor dystopian tahun 2023, Black Knight.

Dibintangi oleh Kim Woo-bin, Song Seung-heon, Kang Yoo-seok, dan Esom, film ini menggambarkan masa depan di mana polusi udara yang luas telah menjadi masalah besar setelah sebuah komet menghancurkan sebagian besar dunia.

Karena kejadian ini, sehingga harus memaksa para penyintas bergantung pada tangki oksigen dan masker diturunkan oleh Cadre, seperti pengemudi pengiriman elit.

Selengkapnya...

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini