Sukses

Cek Fakta: Tidak Benar Dalam Foto Ini Raja Cebong Tidak Berdaya di Hadapan Raja Kadrun

Cek FaktaLiputan6.com menelusuri klaim foto raja cebongtidak berdaya di hadapan raja kadrun.

Liputan6.com, Jakarta- Cek Fakta Liputan6.com mendapati foto yang diklaim sebagai raja cebong tidak berdaya di hadapan raja kardun, foto tersebut diunggah akun Facebook Al Istighol, pada 4 Agustus 2020.

Foto yang diunggah tersebut memperlihatkan Presiden Joko Widodo (Jokowi), dengan seorang yang mengenakan pakaian khas Timur Tengah dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo  sedang duduk dan melakukan perbincangan.

Pada unggahan tersebut diberi keterangan sebagai berikut:

"#Fokus_Ke_LingkaranAwokwooooowwww... ditekuk ampe keliatan Sexsi Banget...😜🤣😜Raja CEBONG Tak berdaya di hadapan Raja KADRUN...🙄😜🤣😎😎😎🤣😜🙄

#AlPateka#Lakalawkatailabila"

Benarkah klaim foto raja cebongtidak berdaya di hadapan raja kadrun? Simak penelusuran Cek Fakta Liputan6.com.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Penelusuran Fakta

 Cek Fakta Liputan6.com klaim foto raja cebong tidak berdaya di hadapan raja kadrun, dengan menggunakan Yandex.

 foto yang diklaim sebagai raja cebong tidak berdaya di hadapan raja kardun

 

Penelusuran mengarah pada artikel berjudul "Nasi mandhi dari Raja Salman, khusus untuk Presiden Jokowi" yang dimuat situs antaranews.com, pada 15 April 2019.

 

klaim foto raja cebongtidak berdaya di hadapan raja kardun

Artikel tersebut memuat foto yang identik dengan klaim, diberi keterangan sebagai berikut:

"Nasi mandhi dihidangkan khusus Raja Salman untuk Presiden Jokowi".

Penelusuran juga mengarah pada artikel berjudul "Presiden Bertemu Raja Salman di Istana Pribadi Raja di Riyadh" yang dimuat situs mediaindonesia.com, pada 14 April 2020.

klaim foto raja cebongtidak berdaya di hadapan raja kardun

Situs tersebut memuat foto yang identik dengan klaim, dalam foto tersebut Presiden Jokowi beserta Ibu Negara Iriana Joko Widodo bertemu dengan Raja Salman bin Abdulaziz al-Saud di Istana Pribadi Raja di Riyadh, Arab Saudi, Minggu 14 April 2020.

 

3 dari 4 halaman

Kesimpulan

klaim foto raja cebongtidak berdaya di hadapan raja kardun tidak benar, dalam foto tersebut Presiden Jokowi dan Ibu Negara  Iriana Joko Widodo bertemu dengan Raja Salman bin Abdulaziz al-Saud di Istana Pribadi Raja di Riyadh, Arab Saudi

4 dari 4 halaman

Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Liputan6.com merupakan media terverifikasi Jaringan Periksa Fakta Internasional atau International Fact Checking Network (IFCN) bersama puluhan media massa lainnya di seluruh dunia. 

Cek Fakta Liputan6.com juga adalah mitra Facebook untuk memberantas hoaks, fake news, atau disinformasi yang beredar di platform media sosial itu. 

Kami juga bekerjasama dengan 21 media nasional dan lokal dalam cekfakta.com untuk memverifikasi berbagai informasi yang tersebar di masyarakat.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan kepada tim CEK FAKTA Liputan6.com di email cekfakta.liputan6@kly.id.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.