Sukses

Prediksi Skuat Juve Kontra Torino

Pelatih Juventus Antonio Conte akan menduetkan Carlos Tevez dengan Fernando Llorente saat menghadapi Torino pada Senin dinihari nanti.

Juventus akan menjamu Torino pada pekan ke-25 Liga Serie A Italia di Juventus Stadium, Senin (24/2/2014) dinihari WIB. Laga itu bertajuk Derby della Mole atau Derby Turin.

Dapat dipastikan laga klub sekota ini akan berlangsung panas dan ketat. Dalam lima pertemuan terakhir kedua tim, Juve selalu menang atas Torino. Tentunya, pelatih Juve Antonio Conte ingin menjaga catatan positif tersebut.

Karena itu, Conte akan memainkan skuat terbaiknya di laga nanti. Gianluigi Buffon akan kembali dipercaya untuk menjaga gawang Juve. Di depan kiper berusia 36 tahun tersebut akan berdiri Bonucci, Ogbonna, dan Caceres sebelum penyerang Torino menghadapinya.

Di lini tengah, Andrea Pirlo, Paul Pogba, dan Marchisio bakal mencoba mendominasi permainan. Mereka akan dibantu dua bek sayap, yakni  Peluso dan Isla dalam memberikan umpan kepada duet penyerang Carloz Tevez dan Fernando Llorente.

Sementara di pihak Torino, pelatih Giampiero Ventura sepertinya tidak akan jauh berbeda memainkan pemainnya seperti saat mengalahkan Hellas Verona 3-1 pada 18 Februari lalu.

Ciro Immobile akan kembali diduetkan dengan Alessio Cerci di lini serang. Sementara Vives, Masiello, dan Darmian yang dibantu dengan dua gelandang bertahan, yakni Kurtic serta El Kaddouri akan mencoba mengimbangi lini tengah Juve.

Di barisan pertahanan, Moretti, Bovo, dan Glik akan berdiri di depan kiper Padelli untuk menghalau serangan Juve.(Bog)


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini