Sukses

Gokil, Ada Lomba Lari yang Peserta Wanitanya Lebih Banyak dari Pria

Pelari wanita semakin banyak di Indonesia. Bahkan ada lomba lari yang 60 persen pendaftarnya adalah kaum hawa.

Liputan6.com, Jakarta- Olahraga lari sedang naik daun di semua kalangan. Kaum hawa juga banyak yang sekarang rutin berlari dan ikutan lomba lari. Bahkan ada lomba lari yang pesertanya lebih banyak wanita dibandingkan pria.

Biasanya di setiap lomba lari, peserta pria lebih dominan yang ikut serta dibandingkan wanita. Namun situasi berbeda akan terjadi pada Nu Skin Run 10K 2024. Keunikan dari lomba ini adalah dominasi peserta perempuan. 60 persen peserta lomba lari ini merupakan wanita.

Nu Skin Run 10K 2024 rencananya akan digelar pada 19 Mei 2024 di Plaza Parkir Timur Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta dan akan diikuti oleh 1.500 peserta.

Lebih jauh lagi, Nu Skin Run 10K tidak hanya bertujuan untuk mendorong gaya hidup sehat, tetapi juga untuk mendukung tumbuhnya sport tourism di Indonesia. Melalui lomba lari ini, diharapkan dapat menginspirasi lebih banyak orang untuk berpartisipasi dalam kegiatan olahraga sekaligus menikmati keindahan dan keistimewaan kota Jakarta dengan berlari.

Menurut rencana, kegiatan ini akan berlangsung rutin setiap tahunnya dalam mempromosikan kesehatan dan gaya hidup positif melalui transformasi gaya hidup sehat. "Kami sangat bangga dengan tingginya partisipasi perempuan dalam Nu Skin Run 10K. Ini menunjukkan bahwa semakin banyak perempuan yang peduli dengan kesehatan dan kebugaran mereka," ujar General Manager Nu Skin Indonesia, Shita Laksmita.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Antusiasme Pelari Wanita

Sebagai pengambil keputusan dalam keluarga, gaya hidup positif ini diharapkan dapat memberi pengaruh pula dalam keluarga.

"Selain itu, melalui lomba ini, kami ingin menunjukkan bahwa kesehatan dan kebahagiaan dapat dicapai dengan langkah-langkah sederhana seperti berlari dan hidup sehat,” lanjutnya.

Lomba lari yang terbuka untuk umum ini ditargetkan untuk diikuti oleh 1.500 peserta dan hanya melombakan satu kategori saja, yakni 10K Nasional. Slot lari telah terisi penuh dalam waktu singkat.

3 dari 3 halaman

Ada Kelas Master

“Dalam masa registrasi satu pekan saja, seluruh kuota terserap habis,” ujar Safrita Aryana, Direktur IdeaRun, race management yang dipercaya untuk mengelola lomba ini.

Lomba ini juga memberikan apresiasi khusus kepada peserta melalui kelompok usia master, yaitu 45+. Hal ini dilakukan untuk lebih maksimal memberikan apresiasi kepada para pelari. Adapun hadiah disediakan bagi lima pemenang, putra dan putri.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini