Sukses

Manchester United Rombak Tim Kepelatihan, 3 Sosok Baru Resmi Bergabung

Manchester United menambah jajaran kepelatihan di tim akademi demi bisa mengimbangi dominasi Manchester City.

Liputan6.com, Jakarta- Manchester United serius membenahi tim akademinya. Setan Merah merombak jajaran tim kepelatihan dan pencari bakat pada pertengahan Oktober 2023 ini. Tiga sosok baru resmi bergabung ke Old Trafford.

Manchester Evening News melaporkan MU terpaksa merombak tim akademinya demi mengejar ketertinggalan dengan rival sekota Manchester City. MU berharap perombakan ini bisa membuat mereka setara dengan The Citizens.

Ben Clarke telah bergabung bersama MU dari Cardiff City untuk menjadi pemimpin pencari bakat pra-akademi. Kemudian MU juga memboyong Callum Tongue dari Ipswich Town.

Tongue akan berperan sebagai pemimpin dalam perekrutan talenta muda lokal. Tongue sendiri sebelumnya berpengalaman membantu Manchester City. Bersama City, dia sudah sembilan tahun menjadi staf pelatih dan pencari bakat.

Kemudian ada Finn O'Leary yang menjadi staf akademi MU. Dia akan bekerja sebagai asisten pemimpin fase pencarian bakat untuk area lokal.

O'Leary berasal dari Blackburn Rovers. Sebelumnya O'Leary menjadi manajer operasi perekrutan mereka. Perombakan ini diharapkan membuat akademi Man Utd bisa mendapatkan talenta bagus dengan biaya ringan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Kiprah Akademi MU

MU akhir-akhir ini cukup serius membenahi tim akademi. Namun The Red Devils juga sering mengeluarkan uang banyak mendapatkan talenta berbakat seperti Amad Diallo Traore dan Facundeo Pellistri.

Sudah lama MU tak bisa menghasilkan pemain top dari akademinya sendiri. Sejak era David Beckham, Ryan Giggs, Paul Scholes dan Neville bersaudara, hanya sedikit pemain yang promosi dari tim akademi ke tim senior.

Banyak diantara pemain akademi yang dipromosikan ke tim utama yang layu sebelum berkembang. Ada Luke Chadwick, Mads Timm, Angelo Henrique, Federico Macheda hingga yang teranyar Anthony Elanga dan Mason Greenwood.

3 dari 4 halaman

Tinggal Rashford yang Rutin Main di MU

Praktis tinggal Marcus Rashford saja alumni akademi MU yang masih rutin menjadi starter di MU saat ini. Sayangnya kinerja Rashford juga merosot drastis musim ini. Dia tidak setajam musim lalu saat menjadi tumpuan mendulang gol.

MU kalah kelas dibanding City dalam mencetak talenta berbakat untuk diorbitkan ke tim utama. City punya Phil Foden, Rico Lewis hingga Cole Palmer. Nama terakhir kemudian sukses dijual mahal oleh City ke Chelsea di bursa transfer musim panas lalu.

4 dari 4 halaman

Klasemen Liga Inggris

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Manchester United, Didirikan pada tahun 1878 lebih dahulu dikenal dengan nama Newton Heath Lancashire and Yorkshire Railway Football Club.
    Manchester United, Didirikan pada tahun 1878 lebih dahulu dikenal dengan nama Newton Heath Lancashire and Yorkshire Railway Football Club.

    man utd

  • Manchester United atau MU akan melakukan transfer manager baru dan pemain, untuk memperkuat skuad-nya.

    Berita MU

  • Berita Bola