Sukses

Perdana Tampil di SS600 ARRC Mandalika 2023, Fadillah Arbi Aditama Ogah Pasang Target Muluk-Muluk

Pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT) Fadillah Arbi Aditama ogah memasang target muluk-muluk kala tampil di kelas SuperSports 600 Asia Road Racing Championship (ARRC) 2023 Mandalika pada Sabtu (12/8/2023) hingga Minggu (13/8/2023).

Liputan6.com, Jakarta - Pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT) Fadillah Arbi Aditama ogah memasang target muluk-muluk kala tampil di kelas SuperSports 600 Asia Road Racing Championship (ARRC) 2023 Mandalika pada Sabtu (12/8/2023) hingga Minggu (13/8/2023). 

Meski bertekad menunjukkan performa maksimal, rider asal Purworejo itu tak ingin mematok ambisi berlebihan lantaran seri ini merupakan pengalaman perdananya terjun ke SS600 ARRC. 

Sekadar informasi, nama Fadillah Arbi Aditama sejatinya tengah menanjak berkat prestasi yang baru saja ia catatkan di JuniorGP 2023. Pembalap berusia 18 tahun itu sukses menjadi rider Indonesia pertama yang menjuarai seri balapan JuniorGP di Sirkuit Catalunya pada pertengahan Juli lalu. 

Kendati sudah memiliki modal bagus, Arbi rupanya tak mau jemawa jelang menjajal sesi balapan di ARRC Mandalika 2023. Pasalnya menurut dia, persaingan JuniorGP dan SS600 ARRC Mandalika 2023 bakal amat berbeda. 

"Balap di SuperSports 600 ARRC bersama Astra Honda memang akan jadi pengalaman pertama saya. Target saya tidak berlebihan karena tentu sangat berbeda balap di JGP dan SuperSports," ujar Fadillah jelang balapan di Sirkuit Mandalika.

"Saya akan berusaha mengambil kesempatan ini untuk lebih mengenal Sirkuit Mandalika dan pemanasan saya untuk hadapi putaran JGP selanjutnya di 2023 ini."

"Akan tetapi, tentu saya tidak akan mengecewakan seluruh pecinta balap Indonesia dengan berusaha memberikan penampilan terbaik saya," tandas dia.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Mohammad Adenanta Ingin Beri Hadiah untuk Indonesia

Fadillah Arbi Aditama bukanlah satu-satunya pembalap Astra Honda Racing Team yang bakal turun di kelas SuperSports 600 ARRC Mandalika 2023. 

Mohammad Adenanta Putra juga digendakan tampil dalam perhelatan serupa, dengan pembalap asal Magetan itu berniat memberi hadiah prestasi bagi Indonesia di bulan kemerdekaan. 

"Saya punya gambaran dan referensi balap supersport di sirkuit kebanggaan Indonesia. Apalagi ini di Agustus, bulan yang sangat penting buat bangsa Indonesia. Saya ingin memberikan hadiah terbaik untuk Indonesia," ujarnya jelang menjajal balapan di Sirkuit Mandalika, Sabtu (13/8/2023).

3 dari 4 halaman

Kiprah Duo Pembalap AHRT di Latihan Bebas

Sekadar informasi, Fadillah Arbi Aditama dan Mohammad Adenanta Putra sebelumnya telah lebih dulu menjajal Sirkuit Mandalika dalam sesi latihan bebas 1, 2, dan 3 pada Jumat (11/8/2023).

Duo pembalap Astra Honda Racing Team itu finis di urutan 4 (Mohammad Adenanta Putra) serta 12 (Fadillah Arbi Aditama) dalam FP 1, sebelum turun ke urutan 9 dan 13 pada latihan bebas 2. 

Adapun di FP 3, Mohammad Adenanta Putra masih terkunci di posisi 9. Sementara itu, Fadillah Arbi Aditama naik dua setrip dengan menyelesaikan balapan di urutan 11.

4 dari 4 halaman

Jadwal ARRC Mandalika 2023, Sabtu 12 Agustus 2023

08.40-09.10 WITA: Kualifikasi UB150

09.20-09.50 WITA: Kualifikasi AP250

10.00-10.30 WITA: Kualifikasi SS600

10.40-11.10 WITA: Superpole UB150

11.20-12.00 WITA: Kualifikasi ASB1000

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.