Sukses

Perempat Final Piala Thomas 2021: Indonesia 2-0 Malaysia Usai Kevin / Marcus Kalahkan Aaron / Soh

Kevin Sanjaya / Marcus Gideon sukses membawa Indonesia mengungguli Malaysia 2-0 pada perempat final Piala Thomas 2021, Jumat (15/10/2021) malam WIB.

Liputan6.com, Aarhus - Kevin Sanjaya / Marcus Gideon sukses membawa Indonesia mengungguli Malaysia 2-0 pada perempat final Piala Thomas 2021, Jumat (15/10/2021) malam WIB. Kevin / Marcus dipaksa melakoni gim ketiga melawan Aaaron Chia / Soh Wooi Yik sebelum memetik poin kedua Indonesia.

Bagi Kevin / Marcus pertemuan di Piala Thomas ini jadi ajang balas dendam. Pasalnya, Kevin / Marcus kalah di dua pertemuan terakhir melawan Aaron / Soh di pentas Olimpiade dan Sudirman Cup.

Ritme cepat langsung diset Aaron/Soh. Mereka berinisiatif menyerang Kevin / Marcus lewat smash dan netting.

Namun skor justru melesat 4-3 untuk keunggulan Kevin / Marcus ketika pertandingan baru berlangsung dua menit. Setelah disamakan 4-4, pasangan nomor satu dunia itu kembali memimpin 6-4 usai pukulan Soh Wooi keluar.

Memasuki interval kedua, Aaron / Soh mencoba mengejar dan memangkas ketinggalan. Sayangnya, beberapa kali mereka membuat kesalahan sehingga membuat Kevin / Marcus menjaga keunggulan hingga 15-9.

Aaron/ Soh, yang kini menempati urutan ke-8 dunia, memangkas jarak menjadi 13-16 setelah pengamatan Kevin keliru. Ia menyangka bola keluar, padahal masuk.

Kevin / Marcus memperlebar jarak menjadi 20-17 usai smes Kevin mendarat mulus di area tengah pasangan Malaysia. Kevin / Marcus memenangkan gim pertama 21-17 meski Aaron / Soh sempat men-challenge smes dari Kevin yang dianggap keluar.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Gim Kedua

Aaron / Soh unggul 2-0 pada permulaan gim kedua. Akan tetapi, Kevin / Marcus mengejar dan menyamakan kedudukan 2-2 setelah pukulan Aaron keluar.

Reli panjang sempat terjadi memperbutkan angka ketiga. Namun skor 3-2 menjadi milik Aaron / Soh setelah pengamatan Kevin keliru.

Aaron / Soh unggul 6-3 usai Kevin gagal mengembalikan servis Aaron. Kevin / Marcus lalu mengejar dan menyamakan kedudukan 6-6 setelah pengembalian dari Soh mengenai net.

Namun Kevin / Marcus ternyata dipaksa mengejar angka Aaron / Soh setelahnya. Netting gagla Marcus membuat Aaron / Soh memimpin 13-10.

Aaron / Soh semakin menjauh setelah Aaron mengembalikan bola tanggung dari Kevin 19-13. Gim kedua menjadi milik pasangan Malaysia 21-16 usai pengembalian Kevin gagal.

3 dari 3 halaman

Gim Ketiga

Kevin / Marcus sepertinya tak ingin mengulangi kegagalan di gim kedua. Mereka sudah agresif sejak awal gim ketiga dan memimpin 4-3.

Namun kegagalan Kevin mengembalikan bola membuat Aaron / Soh balik memimpin 5-4. Aaron / Soh juga sempat memimpin 7-5.

Akan tetapi, Kevin / Marcus berhasil bangkit. Keadaan pun berbalik memihak Kevin / Marcus sehingga mereka unggul 10-8.

Kevin / Marcus terus memimpin hingga kedudukan 17-13. Puncaknya, kegagalan Aaron mengembalikan bola dengan sempurna mengantar Kevin / Marcus memenangkan gim ketiga 21-15.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.