Sukses

Valencia vs MU, Mourinho Isyaratkan Rotasi

Manchester United (MU) bakal bertandang ke Stadion Mestalla, markas Valencia pada laga terakhir fase grup Liga Champions.

Liputan6.com, Valencia - Manchester United (MU) bakal bertandang ke Stadion Mestalla, markas Valencia pada laga terakhir fase grup Liga Champions, Kamis (13/12/2018) dinihari WIB. MU sendiri sebetulnya sudah dipastikan lolos bersama Juventus sebagai perwakilan Grup H.

Namun MU masih berpeluang finis sebagai juara grup karena hanya terpaut dua poin dari Juventus di puncak klasemen. MU berada di posisi kedua dengan 10 poin, sementara Juventus 12 poin.

Kendati demikian, Manajer MU, Jose Mourinho sepertinya tidak terlalu berhasrat mengejar target itu. Manajer asal Portugal ini mengatakan, MU akan bermain dengan pemain pelapis saat melawan Valencia.

"Ini akan jadi tim dengan pemain yang tidak punya banyak jam terbang. Tim dengan beberapa pemain yang jarang tampil," ujar Mourinho seperti dilansir situs resmi UEFA.

Menghadapi laga ini, setidaknya lima pemain inti MU bakal absen. Anthony Martial dan Victor Lindelof dipastikan absen karena cedera, sementara Eric Bailly, Luke Shaw, dan Alexis Sanchez dalam kondisi meragukan.

Terlepas dari faktor cedera, Mourinho tampaknya lebih mementingkan laga melawan Liverpool akhir pekan nanti. Untuk itu, ia pun enggan menurunkan pemain inti di pertandingan melawan Valencia.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Tetap Diharapkan Maksimal

Kendati menurunkan pemain lapis kedua, Mourinho berharap skuatnya tetap tampil maksimal melawan Valencia. "Saya harap, mereka bisa memberi dampak positif untuk tim," ujar Mourinho.

"Kami punya para pemain yang butuh bermain, kami punya pemain yang layak bermain, jadi ketimbang meninggalkan beberapa pemain di Manchester, kami akan bermain dengan pemain dari tim pertama," kata Mourinho mengakhiri.

3 dari 3 halaman

Klasemen Grup H Liga Champions

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa
    Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa

    Liga Champions