Sukses

Jadwal Perempat Final Piala AFC 2018: Timnas Indonesia U-19 Vs Jepang

Timnas U 19 Indonesia melaju ke babak perempat final sebagai runner up Grup A.

Liputan6.com, Jakarta Timnas Indonesia U-19 sukses mengalahkan Uni Emirat Arab (UEA) 1-0 di laga terakhir Grup A Piala AFC U-19 2018, Rabu 23 Oktober 2018. Gol kemenangan Timnas Indonesia U-19 dicetak Witan Sulaeman.

Kemenangan ini sekaligus memastikan tim asuhan Indra Sjafri lolos ke 8 besar. Timnas U 19 Indonesia melaju ke babak perempat final sebagai runner up Grup A.

Indonesia sebenarnya memiliki nilai sama dengan Qatar yang berada di posisi pertama. Namun, faktor penentunya tergantung pada head to head dan selisih gol.

Di perempat final Timnas Indonesia U-19 akan berhadapan dengan juara grup B, Jepang. Sementara Qatar ditantang runner up Grup B, Korea Utara.

Jepang sudah memastikan diri berada di puncak klasemen Grup B. Mereka berhasil meraih dua kemenangan sempurna.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Klasemen Grup A

1 Qatar 3 2 0 1 11-7 6

2 Indonesia 3 2 0 1 9-7 6

3 Uni Emirat Arab 3 2 0 1 10 -3 6

4 Tionghoa Taipei 3 0 0 3 2-15 0

3 dari 3 halaman

Jadwal Pertandingan

Jadwal pertandingan perempat final antara Timnas U 19 Indonesia melawan Timnas U 19 Jepang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Minggu 28 Oktober 2018 mendatang pukul 19.00 WIB.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.