Sukses

5 Keluhan Jose Mourinho Selama Pramusim Manchester United

Jose Mourinho merasa tidak puas dengan aktivitas pramusim Manchester United yang dinilai tak efektif.

Jakarta - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, melontarkan sejumlah keluhan selama pramusim. Manajer asal Portugal mengeluhkan berbagai kendala yang membuat Manchester United tidak optimal selama pramusim.

Jose Mourinho akan menjalani musim ketiganya bersama Manchester United. Sepanjang kariernya, Mourinho jarang disertai keberuntungan pada musim ketiganya di suatu klub.

Hal tersebut ditengarai membuat Mourinho merasa tertekan. Karena itu, ia meminta skuat Manchester United untuk melakukan persiapan yang maksimal jelang musim 2018-19 bergulir.

Tetapi pada kenyataannya, Manchester United tidak bisa maksimal pada pramusim. Hal tersebut dikarenakan tidak ikut sertanya beberapa pemain bintang karena baru membela negaranya pada Piala Dunia 2018.

Selain itu, Mourinho juga dihadapai beberapa masalah seperti lesunya transfer yang dilakukan klub dan tingkah Anthony Martial yang mangkir dari kegiatan pramusim klub.

Mourinho pun mengeluarkan beberapa kali mengeluarkan keluh kesahnya terhadap kondisi tersebut.

Berikut ini adalah keluh kesah Jose Mourinho selama pramusim Manchester United:

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

Kehilangan Pemain Kunci

Gelandang Manchester United, Andreas Pereira, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Liverpool pada laga ICC 2018 di Stadion Ann Arbor, Michigan, Minggu (29/7/2018). Liverpool menang 4-1 atas Manchester United. (AP/Tony Ding)

"Saya tak khawatir akan bertanding melawan Liverpool, AC Milan atau Real Madrid di ICC, namun saya khawatir karena tidak bisa berlatih dengan semua pemain Manchester United."

"Saya bisa memainkan Luke Shaw, Eric Bailly dan Andreas Pereira. Itu mungkin menjadi hal yang positif bagi kami."

 

3 dari 6 halaman

Kedalaman Skuat

Alexis Sanchez (Twitter)

"Anda berharap saya bisa bahagia dengan pemain yang bermain bersama Alexis Sanchez? Kami bermain bukan untuk meningkatkan performa tim. Kami hanya bermain untuk bertahan dan tidak mendapat hasil yang jelek."

"Alexis Sanchez hanya satu-satunya pemain yang bertipe menyerang. Kami tidak punya winger dan striker. Alexis Sanchez menanggung beban tim."

"Ini bukan tim kami pada musim mendatang. Bahkan ini bukan 30 persen dari skuat kami pada musim mendatang."

 

4 dari 6 halaman

Suporter Amerika Serikat

Suporter Manchester United dan Real Madrid membentangkan spanduk saat menyaksikan tim kesayangannya bertanding pada ICC 2018 di Miami Gardens, Fla (31/7). MU menang tipis 2-1 atas Madrid. (AFP Photo/Rob Foldy)

"Atmosfernya hebat, namun jika saya adalah suporter, saya tidak akan datang menyaksikan pertandingan. Saya tidak akan membuang uang untuk melihat tim ini bermain."

"Penonton sepak bola Amerika Serikat berhak mendapat tontonan yang lebih baik. Mereka berhak menyaksikan tim utama. Namun, kami dan beberapa tim lainnya tidak bisa membawa pemain terbaik."

5 dari 6 halaman

Aktivitas Transfer Manchester United

"Saya memberikan daftar berisikan lima pemain yang saya inginkan. Saya masih menungggu. Saya akan merasa beruntung jika bisa mendapatkan satu di antara lima pemain tersebut."

"Jika tidak bisa mendapatkan pemain tersebut, kami harus tetap bekerja keras dan percaya kepada pemain yang ada."

 

6 dari 6 halaman

Kritikan untuk Para Pemain Utama

Paul Pogba

Paul Pogba. (AP Photo/Martin Meissner)

"Ini bukan masalah apakah kami bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya, tetapi mengenai dirinya memberikan kemampuan terbaik untuk klub ini. Pemain seperti Pogba hanya cocok bermain di Piala Dunia."

Ashley Young

"Ashley Young mungkin bermain sebagai bek kanan. Tetapi dia masih berlibur. Saya tak tahu apakah dia bersedia untuk kembali ke tim atau meneruskan liburannya. Namun, saya menghargai Marcus Rashford dan Phil Jones yang memotong jatah liburannya demi bisa kembali ke klub."

Antonio Valencia

"Antonio Valencia kembali dari liburan dengan kondisi yang kurang baik. Saya rasa dia terlalu lama berlibur. Sekarang dia mengalami cedera."

Anthony Martial

Anthony Martial. (AFP/Oli Scarff)

"Anthony Martial sedang menunggu persalinan bayinya. Bayinya berada dalam kondisi sehat. Seharusnya dia sudah kembali ke sini, tetapi dia tidak ada sampai sekarang."

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.