Sukses

Prediksi Everton Vs Manchester City: Selangkah Menuju Gelar

Manchester City butuh kemenangan untuk semakin dekat dengan trofi Premier League

Jakarta Manchester City ingin selangkah lebih dekat dengan gelar Premier League saat dijamu Everton pada pekan ke-32 Premier League 2017-2018 di Goodison Park, Liverpool, Sabtu (31/3/2018). Kemenangan atas Everton bakal membuka peluang The Citizens mengangkat trofi juara saat bersua Manchester United, 7 April 2018.

Manchester City masih kukuh di puncak klasemen sementara dengan 81 poin dari 30 pertandingan. Skuat asuhan Pep Guardiola unggul 16 poin dari Manchester United yang menempati posisi kedua.

Baca Juga

  • Guardiola: Manchester City Wajib Pertahankan Sterling
  • Manchester City Kehilangan John Stones
  • VIDEO: Manchester City, Barcelona Baru Berkat Pep Guardiola

Jarak poin yang sangat lebar membuat para pemain Manchester City sangat nyaman menyambut laga kontra Everton. Namun begitu, laga kontra The Toffees tidak akan menyenangkan bagi Kevin De Bruyne dan kawan-kawan.

Manchester City gagal meraih kemenangan dalam empat pertemuan terakhir melawan Everton. Bahkan, tim yang identik dengan warna biru langit itu takluk 0-4 saat melawat ke Goodison Park pada musim lalu.

"(Di bawah asuhan Sam Allardyce), Everton memiliki performa yang bagus. Hasil yang mereka raih lebih baik, terutama saat di kandang," ujar Guardiola.

"Goodison Park adalah tempat yang sulit," kata juru racik asal Spanyol itu melanjutkan.

Menghadapi Everton, Guardiola memastikan timnya tidak bisa diperkuat John Stones yang mengalami masalah di bagian kepala saat memperkuat timnas Inggris. Sedangkan Sergio Aguero kondisinya sudah lebih baik meski belum pasti diturunkan pada laga nanti.

“Aguero sudah jauh lebih baik. Kami akan lihat apakah dia akan terlibat besok," ucap mantan pelatih Barcelona tersebut.

Sementara itu, Everton menatap laga kontra Manchester City dengan keyakinan penuh. Kubu tuan rumah pun berharap bisa meraih tiga kemenangan beruntun di kompetisi domestik dengan mengalahkan Manchester City.

Namun, ambisi tuan rumah sedikit terganggu dengan bakal absennya beberapa pemain kunci. Ashley Williams, Gylfi Sigurdsson, James McCarthy, dan Eliaquim Mangala, dipastikan absen.

Khusus Mangala, bek tengah asal Prancis itu tidak bisa dimainkan sesuai dengan kesepakatan peminjaman dari Manchester City. "Kami harus sempurna dalam hal strategi permainan selama 90 menit untuk meraih hasil melawan tim yang sedang melaju kencang," tukas Allardyce.

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Prakiraan Pemain dan Head to Head

Prakiraan pemain

Everton (4-2-3-1): Jordan Pickford; Seamus Coleman, Michael Keane, Phil Jagielka, Leighton Baines; Idrissa Gueye, Wayne Rooney; Theo Walcott, Tom Davies, Yannick Bolasie; Cenk Tosun

Manajer: Sam Allardyce (Inggris)

Manchester City (4-3-3): Ederson; Kyle Walker, Vincent Kompany, Nicolas Otamendi, Fabian Delph; Kevin De Bruyne, Fernandinho, David Silva; Raheem Sterling, Gabriel Jesus, Leroy Sane

Manajer: Pep Guardiola (Spanyol

Head to head

22/8/2017 Manchester City 1-1 Everton (Premier League)

15/1/2017 Everton 4-0 Manchester City (Premier League)

15/10/2016 Manchester City 1-1 Everton (Premier League)

28/1/2016 Manchester City 3-1 Everton (Piala Liga)

14/1/2016 Manchester City 0-0 Everton (Premier League)

Lima Pertandingan Terakhir Everton

10/2/2018 Everton 3-1 Crystal Palace (Premier League)

25/2/2018 Watford 1-0 Everton (Premier League)

3/3/2018 Burnley 2-1 Everton (Premier League)

10/3/2018 Everton 2-0 Brighton & Hove Albion (Premier League)

17/3/2018 Stoke City 1-2 Everton (Premier League)

Lima Pertandingan Terakhir Manchester City

25/2/2018 Arsenal 0-3 Manchester City (Piala Liga)

2/3/2018 Arsenal 0-3 Manchester City (Premier League)

4/3/2018 Manchester City 1-0 Chelsea (Premier League)

8/3/2018 Manchester City 1-2 Basel (Liga Champions)

13/3/2018 Stoke City 0-2 Manchester City (Premier League)

Prediksi Bola.com:

Everton 45-55 Manchester City

Sumber: Berbagai sumber

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.