Sukses

Stadion Gelora Bung Tomo Siap Gelar Piala Presiden 2018

Estimasi kendaraan suporter yang datang ke GBT akan mencapai 25.000

Liputan6.com, Surabaya - Panitia pelaksana pertandingan Piala Presiden 2018 di Surabaya, Wisnu Sakti Buana, menjelaskan bahwa Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) sudah siap menggelar turnamen tahunan ini. Menurutnya, persiapan GBT tinggal menunggu selesainya pengurukan lahan parkir.

"Saat ini tinggal pengurukan lahan parkir saja, tapi ini sedang kita kebut jadi kurang empat hari ini kami usahakan selesai," ujar pria yang menjabat sebagai Wakil Wali Kota Surabaya, saat sidak di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (14/1/2018).

Dia menjelaskan akan ada empat titik parkir di dalam area stadion GBT. Tiga di antaranya ditempati parkir roda dua dan satu untuk parkir mobil. Selain itu, Wisnu mengatakan, lahan parkir yang disediakan dapat menampung 11.000 kendaraan.

"Kami sediakan lahan parkir yang mampu menampung 11.000 kendaraan baik roda empat dan roda dua. Selebihnya jika nanti akan membeludak, kami sudah siapkan lahan parkir di luar stadion, yakni pintu masuk Tempat Pembuangan Sampah (TPA) Benowo," katanya.

Wisnu menyampaikan, estimasi kendaraan suporter yang datang ke Stadion Gelora Bung Tomo akan mencapai 25.000. Namun, hal itu sudah teratasi dengan dibangunnya lahan parkir baru di dalam area stadion.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Urai Kemacetan

Tak hanya itu saja, untuk mengurai kemacetan, Wisnu mengatakan, pihak kepolisian akan dibantu dengan Satpol PP, Dinas Perhubumgan, dan Linmas. "Nanti jarak 50 meter akan ada petugas yang berjaga untuk mengatur alur suporter hingga masuk ke tempat parkir," ucapnya.

Seperti diketahui, kapasitas GBT sendiri mencapai 65.000 penonton. Namun Panpel Persebaya Surabaya hanya mencetak 50.000 tiket untuk Bonekmania.

3 dari 3 halaman

Tutup Kegiatan TPA

Sebelumnya, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya berkomitmen akan menghentikan kegiatan di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Benowo. Ini dilakukan sebab aroma tak sedap TPA dikhawatirkan akan mengganggu kenyamanan Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).

"Kita hentikan karena baunya biar tidak mengganggu pemain dan suporter yang menyaksikan Piala Presiden di Surabaya. Jadi saat pertandingan mulai, dalam sehari kegiatan TPA akan kita hentikan," ujar Wisnu Sakti Buana. (Dimas Angga P)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.