Sukses

Lorenzo Belum Menyerah Buru Kemenangan Pertama MotoGP 2017

Jorge Lorenzo tak akan memberikan podium pertama kepada Andrea Dovizioso.

Pebalap Ducati, Jorge Lorenzo, memberi isyarat tak akan menyerah dalam mengejar podium pertama MotoGP 2017 hingga musim berakhir. 

Seperti diketahui, balapan MotoGP musim ini tersisa tiga seri lagi. Para pebalap akan beradu kecepatan di Sirkuit Phillip Island (Australia), Sepang (Malaysia), dan Valencia (Spanyol). Beberapa pihak menyakini Lorenzo bakal memberikan bantuan kepada rekannya, Andrea Dovizioso, untuk memuluskan langkah pebalap asal Italia tersebut menjadi juara dunia musim ini.

"Mungkin saya tidak akan melakukan hal tersebut untuk dua balapan ke depan. Namun, keadaan mungkin akan berbeda ketika sudah sampai di Valencia," ujar Lorenzo dikutip dari Motorsport, Selasa (17/10/2017).

"Jika saya memiliki kesempatan untuk menang, tentu saya tak akan memberikan itu kepada Dovizioso. Jika hanya bertukar posisi mungkin saya masih mau, tapi jika sudah soal podium pertama, saya tak akan memberikannya," sambung juara dunia tiga kali tersebut.

Lorenzo masih memiliki ambisi besar untuk bisa menjadi juara seri bersama Ducati pada MotoGP 2017. X-Fuera menjadi satu-satunya rider Ducati yang menggunakan Desmosedici GP17 yang belum pernah mencicipi podium pertama.

Saat ini Jorge Lorenzo menghuni peringkat ketujuh klasemen sementara pebalap MotoGP 2017 dengan raihan 116 poin. Prestasi terbaik pebalap asal Spanyol tersebut adalah finis ketiga pada MotoGP Jerez dan Aragon.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.