Sukses

Ini Alasan Zidane Tak Butuh Striker Baru untuk Real Madrid

Zidane akan mengandalkan pemain muda musim ini di Real Madrid.

Liputan6.com, Madrid - Zinedine Zidane menegaskan, Real Madrid tak menginginkan kehadiran striker baru. Itu karena Zidane merasa cukup dengan skuat yang ada sekarang.

Zidane sepertinya ingin mempertahankan "The Winning Team" musim ini. Seperti diketahui, dengan skuat yang ada sekarang, Real Madrid sukses merebut dua gelar musim lalu.

Di awal musim, Real Madrid juga menambah perolehan gelar dengan titel Piala Super Eropa dan Piala Super Spanyol. Dua klub yang dikalahkan juga bukan sembarangan, yaitu Manchester United (MU) dan Barcelona.

"Saya tak menginginkan striker baru. Soalnya, saya andalkan Mayoral. Saya akan memberinya kesempatan sepanjang tahun karena dia bisa bantu kami saat dibutuhkan," ujarnya seperti dikutip Marca.

Zidane mengatakan, musim ini bakal menjadi ajang bagi Mayoral untuk belajar di Real Madrid. Dia ingin pemain ini bisa secepatnya matang.

"Bagi dia, ini tahun untuk belajar dan siap saat dia punya kesempatan untuk bermain," ujar Zidane.



* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Lawan Valencia


Zidane juga berkomentar soal duel melawan Valencia malam nanti di Mestalla. Pada laga ini, Real Madrid tak akan diperkuat Raphael Varane yang cedera.

"Varane sebenarnya ingin bermain, tapi dia masih cedera. Saya tak akan mengambil risiko soal dia, meski misalnya tak ada Sergio Ramos atau Jesus Vallejo," ujar Zidane.

"Kesehatan pemain sepak bola lebih penting buat saya."

Meski Madrid sedang menuai sukses musim ini, Zidane pantang puas. Ini juga yang diharapkannya bisa dirasakan pemain Madrid, agar jangan cepat puas dengan sukses.

"Saat menang sekali, itu bukan berarti laga berikutnya bisa dimenangkan dengan mudah," ucapnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.