Sukses

Rakitic Bangga Bisa Gabung dengan Barcelona

Pemain kebangsaan Kroasia tersebut dibeli Barca dari Sevilla dengan harga 18 juta euro atau setara Rp 292 miliar.

Liputan6.com, Barcelona: Gelandang tim nasional Kroasia, Ivan Rakitic resmi bergabung dengan Barcelona. Pemain berusia 26 tahun itu direkrut Barca dari Sevilla dengan harga 18 juta euro atau setara Rp 292 miliar.

Tak lama setelah kesepakatan tercapai, Rakitic mengungkapkan bahwa dirinya bangga bisa bergabung dengan Barcelona. Ia merasa terhormat karena diberi kepercayaan untuk memperkuat salah satu klub terbaik di dunia.

"Pindah ke Barcelona adalah langkah besar dalam karier saya," ucap Rakitic yang dilansir Football Espana. "Dalam hal ini, saya ingin berterima kasih pada Barca karena telah melakukan negosiasi yang memuaskan dengan Sevilla."

"Saya sendiri sangat sedih meninggalkan Sevilla. Saya telah melewati tiga tahun di sana. Saya juga menikah di sana dan memiliki seorang putri lalu hidup senang secara pribadi," tutupnya.

Rakitic ditugaskan untuk mengganti peran Cesc Fabregas yang memutuskan hijrah ke Chelsea pada musim depan. Oleh Barca, Rakitic dikontrak hingga 30 Juni 2019. (Van)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Barcelona adalah salah satu klub besar dunia yang bermain di La Liga Spanyol
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya mengenai FC Barcelona yang memiliki julukan Barça

    Barcelona

  • Sevilla Futbol Club atau lebih dikenal dengan nama Sevilla adalah klub sepak bola asal kota Sevilla, Spanyol
    Sevilla Futbol Club atau lebih dikenal dengan nama Sevilla adalah klub sepak bola asal kota Sevilla, Spanyol

    Sevilla

  • Ivan Rakitic adalah pesepak bola profesional Kroasia yang bermain di klub Spanyol FC Barcelona dan Tim Nasional Kroasia.
    Ivan Rakitic adalah pesepak bola profesional Kroasia yang bermain di klub Spanyol FC Barcelona dan Tim Nasional Kroasia.

    Ivan Rakitic