Sukses

Persiapan Pertamina Hadapi Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024 Tuai Apresiasi

Persiapan Pertamina menghadapi Ramadan dan Idul Fitri 2024 dinilai jauh lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya.

Liputan6.com, Jakarta Langkah Pertamina dalam menyiapkan pasokan dan distribusi bahan bakar minyak (BBM) serta LPG untuk menghadapi arus mudik dan balik Lebaran 2024 menuai apresiasi anggota Komisi VI DPR RI.

Dalam kesimpulan rapat dengar pendapat (RDP) Komisi VI DPR dengan Pertamina di Jakarta, Kamis 28 Maret 2024, yang dibacakan pimpinan rapat Sarmuji, disebutkan persiapan Pertamina menghadapi Ramadan dan Idul Fitri 2024 jauh lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya.

"Komisi VI DPR menerima penjelasan dan mengapresiasi Pertamina dalam menghadapi mudik Ramadan dan Idul Fitri 1445 H," kata Sarmuji melansir Antara di Jakarta.

Anggota Komisi VI Herman Khaeron juga menyatakan persiapan Pertamina dalam menghadapi arus mudik dan balik Lebaran tahun ini lebih baik dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

"Saya memberikan apresiasi bahwa kesiapan Idul Fitri dari tahun ke tahun semakin baik dan semakin terencana, serta dipersiapkan dengan baik," katanya.

Dulu, tambahnya, tidak pernah ada armada penjemput, namun sekarang ada motor-motor yang siap mengantar BBM saat terjadi kemacetan.

Nevi Zuarina, Anggota Komisi VI lainnya, menambahkan hal yang juga patut diapresiasi pada Lebaran tahun ini Pertamina juga menyiagakan call center 135 yang bisa dimanfaatkan masyarakat yang membutuhkan BBM mendadak seperti kehabisan saat dalam perjalanan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Pakai Teknologi

Anggota lain, Muhammad Husein Fadlulloh juga sangat setuju dengan penggunaan teknologi untuk mendukung pasokan dan distribusi BBM selama Lebaran tahun ini, di antaranya Pertamina Integrated Enterprise Data and Command Center (PICC) untuk mendukung pasokan dan distribusi BBM.

Menghadapi Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Pertamina kembali mengaktifkan Satgas Ramadhan dan Idul Fitri (RAFI) 2024.

Kick off Satgas RAFI 2024, dilakukan secara daring oleh Direktur Logistik & Infrastruktur Pertamina Alfian Nasution, bersama jajaran Direksi Subholding Pertamina, Selasa (26/3/2024).

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini