Sukses

Erick Thohir Sebut Pemilu 2024 Beri Kepastian dan Stabilitas untuk Pelaku Usaha

Menteri BUMN Erick Thohir menuturkan, kepastian yang akan diperoleh usai Pemilu 2024 dapat mendorong iklim investasi makin membaik.

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menilai, pemilihan umum (pemilu) 2024 akan memberikan kepastian dan stabilitas untuk pelaku usaha.

Erick mengatakan, kepastian yang akan diperoleh usai Pemilu 2024 dapat membuat iklim investasi semakin membaik. Pelaku usaha dan investor tak ragu memulai bisnis di Indonesia.

"Kalau pelaku usaha pasti mencari stabilitas,” tutur Erick Thohir setelah gunakan hak pilihnya di TPS 17, Gudang Peluru, Tebet, dikutip dari Antara, Kamis (15/2/2024).

Pemerintah yakin pengangguran berkurang dan kemiskinan semakin terurai seiring berjalannya kembali dunia usaha.

Erick menuturkan, pemerintah terus berupaya membuka lapangan kerja baru dan program-program lainnya yang bertujuan untuk kesejahteraan rakyat Indonesia.

“Kita hadir sebagai negara untuk seluruh Indonesia. Masa ada yang miskin dan kurang sejahtera didiamkan,” tutur Erick.

Erick menuturkan, negara selalu hadir untuk masyarakat. Beberapa program yang diberikan oleh pemerintah antara lain subsidi energi, pangan dan vaksin COVID-19 gratis.

Erick menilai, tidak banyak negara yang memberikan bantuan untuk kesejahteraan masyarakat. “Coba di negara lain, enggak banyak yang seperti itu, vaksin gratis di negara lain juga ada yang tidak. Ya memang hal-hal seperti itu kita sebagai negara yang benar-benar menjaga kesejahteraan untuk rakyatnya,” tutur Erick.

Indonesia tengah melangsungkan pemilu pada Rabu, 14 Februari 2024. Pemilu meliputi pemilihan presiden dan wakil presiden, anggota DPR RI, anggota DPD RI, anggota DPRD provinsi, serta anggota DPRD kabupaten/kota dengan daftar pemilih tetap (DPT) tingkat nasional sebanyak 204.807.222 pemilih.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Pemilu 2024

Pemilu 2024 diikuti 18 partai politik nasional yakni sesuai dengan nomor urut Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Gerindra, PDI Perjuangan, Partai Golkar, Partai NasDem, Partai Buruh, dan Partai Gelora Indonesia. Kemudian Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Partai Hanura, Partai Garuda, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Demokrat, Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Perindo, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Partai Ummat.

Selanjutnya terdapat enam partai politik lokal sebagai peserta yakni Partai Nanggroe Aceh, Partai Generasi Atjeh Beusaboh Tha'at dan Taqwa, Partai Darul Aceh, Partai Aceh, Partai Adil Sejahtera Aceh, dan Partai Soliditas Independen Rakyat Aceh.

Sedangkan untuk pemilihan presiden dan wakil presiden diikuti tiga pasangan yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar selaku nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. nomor urut 3. Peraturan KPU Nomor 3 Tahun 2022, rekapitulasi suara nasional Pemilu 2024 dijadwalkan berlangsung mulai 15 Februari-20 Maret 2024.

3 dari 4 halaman

Erick Thohir Pamer Dua Jari Usai Nyoblos di TPS 17 Tebet

Sebelumnya diberitakan, Menteri BUMN Erick Thohir telah menggunakan hak suaranya dalam gelaran Pemilihan Umum atau Pemilu 2024 ini. Erick Thohir turut didampingi oleh keluarganya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 17, Gudang Peluru, Tebet, Jakarta Selatan.

Erick Thohir bersama istrinya Elizabeth Thohir, serta beberapa anaknya tiba di TPS 17 Tebet sekitar pukul 08.30 WIB. Dia datang mengenakan baju santai dengan dominasi warna biru.

"Sama keluarga besar, anak saya ada empat, tiga sudah di Indonesia, sudah kerja, satu masih kuliah di luar negeri. Kemarin di luar negeri juga sudah nyoblos," kata Erick di TPS 17, di SDN Kebin Baru 05, Jalan Gudang Peluru, Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (14/2/2024).

Pilihan Erick Thohir

Usai melakukan pencoblosan, Erick memberikan bocoran Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) yang dipilihnya. Meski tak berbicara banyak, dia hanya menunjukkan simbol dua jari.

"Kalau pilihannya, sudah tahu lah siapa," kata Menteri BUMN sambil menunjukkan simbol 2 jari di tangannya.

4 dari 4 halaman

Selain Nyoblos, Erick Thohir Juga Ajak Masyarakat Cari Diskon Pemilu 2024

Sebelumnya diberitakan, Ketua Umum PSSI Erick Thohir menggunakan hak suaranya dalam gelaran Pemilihan Umum atau Pemilu 2024. Sosok yang juga menjabat Menteri BUMN ini ambil bagian pada pesta demokrasi bersama keluarga di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 17, Gudang Peluru, Tebet, Jakarta Selatan.

 Dalam kesempatan ini, Erick Thohir mengajak masyarakat Indonesia untuk memberikan suara. Namun, sosok berusia 53 tahun itu juga menngingatkan warga akan keuntungan lain setelah nyoblos.

"Pagi-pagi sudah ke TPS sama istri dan anak-anak. Jangan lupa ya gunakan hak suara kalian. Tapi jangan lupa juga setelah nyoblos, cari diskonan," tulis Erick Thohir di Instagram.

Seperti diketahui, banyak merek memberikan promo demi mendukung pelaksanaan Pemilu 2024. Promo dan diskon Pemilu menarik diberikan misalkan beli satu gratis satu atau harga spesial. Promo ini diharapkan juga demi mengurangi golput.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.