Sukses

Social Distancing Bikin Transaksi Mobile Banking BRIsyariah Naik 5 Persen

Rata-rata transaksi di BRIS Online per hari mencapai lebih dari 64 ribu transaksi.

Liputan6.com, Jakarta - Di tengah imbauan social distancing akibat pandemi Corona Covid-19 yang mulai diberlakukan pada 16 Maret 2020, BRIsyariah mencatat kenaikan jumlah transaksi di mobile banking sekitar 5 persen.

“Rata-rata transaksi di BRIS Online per hari mencapai lebih dari 64 ribu transaksi. Transaksi paling banyak adalah transfer, kemudian diikuti isi ulang uang elektronik,” ujar Sekretaris Perusahaan BRIsyariah Mulyatno Rachmanto dalam keterangan tertulis, Senin (30/3/2020).

Peningkatan jumlah transaksi di BRIS Online tidak lepas dari imbauan pemerintah bagi masyarakat untuk bekerja dan belajar dari rumah. Imbauan ini membuat masyarakat lebih banyak bertransaksi melalui gawainya, daripada datang langsung ke kantor cabang.

Jumlah transaksi melalui BRIS Online diyakini akan meningkat pada akhir dan awal bulan. Pada periode ini, selain transfer dan isi ulang uang elektronik, nasabah juga banyak yang menggunakan BRIS Online untuk membayar tagihan serta biaya pendidikan.

“Saat pandemi Corona Covid-19 mulai masuk ke Indonesia, kami sampaikan kepada nasabah untuk bertrasaksi melalui e-channel dan patuh terhadap imbauan untuk mencegah penyabaran Covid-19 lebih luas. Bahkan di tengah masa pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (BPIH), BRIsyariah juga mengimbau nasabahnya agar membayar BPIH melalui mobile banking.” kata dia.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Online dan Non-Cash

Sejak diberlakukan imbauan untuk mengurangi kegiatan di luar rumah, BRIsyariah gencar menyampaikan kepada nasabah dan masyarakat untuk melakukan transaksi secara online dan non cash. Untuk mendukung hal tersebut BRIsyariah saat ini telah memiliki berbagai fasilitas electronic banking, seperti BRIS Online, Cash Management System, dan Internet Banking.

“Kami sebagai lembaga jasa perbankan, tetap berusaha semaksimal mungkin melayani nasabah setia BRIsyariah. Melalui layanan daring di internet banking dan BRIS Online, Bapak/Ibu tetap bisa bertransaksi #dirumahaja,” lanjut Mulyatno.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.