Jokowi Keliling Jakarta Pusat, Cek Titik Banjir

Dengan menumpang mobil dinas Toyota Innova bernomor polisi B 1124 BH, Jokowi memulai pantauannya dari Jalan Medan Merdeka Selatan.

oleh Luqman Rimadi diperbarui 08 Jan 2014, 13:12 WIB
Sejak pagi hingga siang ini, hampir seluruh wilayah DKI Jakarta diguyur hujan deras. Untuk mengetahui kondisi titik genangan, Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo pun langsung melakukan inspeksi. Memeriksa titik-titik genangan di sekitar wilayah Jakarta Pusat.

"Ayo jalan, mau ke PBNU. Sekalian ini mau cek genangan banjir, dari pagi sudah hujan," ujar Gubernur yang karib disapa Jokowi di Balaikota DKI Jakarta, Selasa, (8/1/2013).

Dengan menumpang mobil dinas Toyota Innova bernomor polisi B 1124 BH, Jokowi memulai pantauannya dari Jalan Medan Merdeka Selatan melintasi Wisma Antara, ke Jalan Kebon Sirih. Di jalur itu laju mobil Jokowi berjalan lambat lantaran terdapat genangan setinggi 20 cm dari depan gedung DPRD hingga lampu lalu lintas di Simpang Tugu Tani.

Selain di jalur tadi, genangan juga terjadi di kawasan Jalan Ridwan Rais. Jokowi melanjutkan perjalanannya menuju Jalan Menteng Raya. Di sana, tampak genangan sekitar setinggi 30 cm terlihat dari seberang kantor PP Muhammdiyah hingga Gedung Joeang. Laju kendaraan pun terhambat karena ketinggian genangan air.

Genangan juga dirasakan Jokowi di Jalan Cikini Raya, depan Taman Ismail Marzuki (TIM) hingga stasiun Cikini. Ketinggian air mencapai sekitar 30 cm. Beberapa pengendara tampak menuntun motornya yang mogok karena kemasukan air.

Genangan tertinggi disaksikan oleh Jokowi saat melewati Jalan Pegangsaaan Timur dari Pasar Cikini hingga bioskop XXI Metropole. Ketinggian air di kawasan itu sekitar setengah meter. Ketinggian air itu membuat laju kendaraan yang melintas terhambat. Melihat genangan itu, Jokowi secepatnya menghubungi Kepala Dinas PU Manggas Rudi Siahaan unntuk ditindaklanjuti. (Rmn/Ism)

Baca juga:

[VIDEO] Banjir Menghantui Warga Inggris
[VIDEO] Tanggul Jebol, Grobogan Jateng Kebanjiran
Hujan Diprediksi Guyur Jabodetabek Hari Ini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya