Demokrat Yakin `Kejayaan` Jokowi Pupus Awal 2014

Banyak survei memenangkan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo alias Jokowi bila maju sebagai calon presiden.

oleh Riski Adam diperbarui 13 Sep 2013, 16:00 WIB
Banyak survei memenangkan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo alias Jokowi bila maju sebagai calon presiden. Bahkan, kejayaan popularitas Jokowi saat ini diakui Partai Demokrat.

Namun, partai yang dipimpin Presiden SBY itu meyakini bahwa kejayaan kader PDIP tersebut tidak akan bertahan lama.
 
"Ketika Jokowi nanti berada di puncak, dia akan stagnan. Dan nanti suatu saat akan ada yang menyainginya. Ketika ada yang menyaingi di situlah yang namanya kompetisi," kata Wasekjen Partai Demokrat Saan Mustopa di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Jumat (13/9/2013).
 
Sekretaris Fraksi Partai Demokrat DPR ini juga memprediksi, pada awal 2014 kejayaan Jokowi akan terkikis seiring munculnya beberapa figur alternatif calon presiden. Terutama para kandidat capres Partai Demokrat yang saat ini tengah mengikuti konvensi.

"Ini masih panjang. Awal tahum depan lah baru ketahuan. Pasti di antara 11 peserta konvensi itu saya yakin akan ada yang mengimbangi Jokowi," tandas Saan. (Mut/Ism)

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya