Robert Alberts: Kemenangan yang Layak Untuk Persib Bandung

Persib Bandung berhasil mengalahkan Persipura Jayapura pada BRI Liga 1 2021/2022, Jumat (18/2/2022).

oleh Liputan6.com diperbarui 19 Feb 2022, 17:25 WIB
Robert Alberts memimpin Persib Bandung latihan jelang putaran kedua BRI Liga 1. (Bola.com/Erwin Snaz)

Liputan6.com, Jakarta - Pelatih Persib Bandung Robert Alberts menyebut kemenangan 3-0 atas Persipura Jayapura pada pekan ke-26 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (18/2/2022), sebagai hasil yang pantas. 

Dilansir dari laman resmi klub, Roberts menjelaskan para pemain menujukkan mentalitas tinggi menghadapi laga ini. Menurutnya, Persipura mampu bermain di area kecil dan menguasai bola di daerah pertahanan sehingga membuat Pangeran Biru kesulitan.

“Ini kemenangan yang layak didapatkan Persib. Semua pemain menunjukkan mentalitas tinggi menghadapi laga ini. Persipura juga memperagakan sepak bola yang baik. Mereka bermain di area kecil dan mampu menguasai bola di daerah pertahanan lawan,” kata Robert setelah pertandingan. 

Pelatih Persib Bandung ini juga mengatakan permainan yang ditampilkan Persipura sangat baik pada laga ini. Hal ini memaksa pertahanan Persib jatuh bangun menghalau serangan Ramai Rumakiek dan kawan-kawan. 

“Di menit pertama babak kedua, kami membuat keadaan menjadi 2-0. Sementara tim lawan berusaha untuk bangkit dan tampil lebih menekan, tapi ketika skor menjadi 3-0, kami bisa menguasai pertandingan,” jelasnya. 

2 dari 3 halaman

Persipura Jayapura vs Persib Bandung

Pemain Persib Bandung, Ezra Walian (kiri) berebut bola dengan pemain Persipura Jayapura, Takuya Matsunaga dalam laga pekan ke-10 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (30/10/2021). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Persib Bandung menang telak 3-0 dari Persipura Jayapura pada lanjutan BRI Liga 1 2021/2022, Jumat (18/2/2022). Pada pertandingan tersebut, Persib mampu unggul melalui tendangan bebas di menit ke-7. 

Pada menit ke-45, Beckham mampu mencetak gol dengan tendangan kerasnya. Penampilan Beckham kembali menjadi momok bagi pertahanan Persipura. Bermula dari penetrasi yang dilakukan oleh Frets di sisi kiri pertahanan lawan. Bola tersebut kemudian disambut baik oleh Beckham yang berlari dari sisi sebaliknya. 

Tendangan keras Beckham lagi-lagi tak mampu digagal Fitrul. Skor pun berubah menjadi 3-0 di menit ke-65. 

3 dari 3 halaman

Posisi Persib Bandung

Setelah kemenangan ini, Persib Bandung berhasil menduduki urutan ke-3 pada klasemen BRI Liga 1 2021/2022 dengan menoreh 50 poin. Mereka membuntuti Bhayangkara FC yang sempat menduduki urutan ke-2. 

Pada posisi puncak masih diduduki oleh Arema FC dengan mencatatkan 55 poin disusul oleh Bali United dengan menoreh 51 poin pada klasemen BRI Liga 1. 

 

Penulis: Jesslyn Koesman

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya